25 Orang Tewas dan Puluhan Terjebak dalam Ledakan Tambang Batu Bara di Turki

- 15 Oktober 2022, 14:39 WIB
Ilustrasi, terjadi ledakan di tambang batu bara Turki.
Ilustrasi, terjadi ledakan di tambang batu bara Turki. /Pixabay/Martina Janochová

Soylu tidak mengatakan jumlah orang yang masih terjebak, namun ia menyebutkan beberapa dari 49 orang yang terjebak telah diangkat ke tempat yang aman.

“Kami dihadapkan pada gambaran yang sangat kami sesali, yang kami sesali harus berbagi (dengan publik),” kata Soylu.

Baca Juga: Daftar Pelaku UMKM Penerima BPUM 2022 Ada di Sini, Cukup Login eform.bri.co.id Lewat HP

Kantor Gubernur Bartin mencatat peristiwa ledakan tersebut menewaskan 25 orang, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari 1 News.

Menteri Kesehatan Fahrettin Koca melaporkan sedikitnya 17 orang terluka, termasuk delapan lainnya yang masih dirawat di unit perawatan intensif.

Beberapa tim penyelamat dari provinsi tetangga juga dikirim ke daerah itu untuk membantu melakukan evakuasi, kata badan manajemen bencana Turki, AFAD.

Presiden Recep Tayyip Erdogan mengumumkan bahwa dia membatalkan rencana kunjungan ke kota tenggara Diyarbakir dan akan melakukan perjalanan ke Amasra untuk mengkoordinasi operasi penyelamatan.

Baca Juga: Cara Pinjam Uang di KUR BRI 2022 Online Lewat HP, Ada 3 Jenis Pinjaman yang Tersedia

Dia mengatakan tiga jaksa telah ditugaskan untuk menyelidiki insiden tersebut.

“Harapan kami adalah korban jiwa tidak bertambah lagi, penambang kami terselamatkan,” ucap Erdogan dalam pernyataannya.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: 1News.co.nz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x