Peneliti Asal Belanda Viral usai Tepat Prediksi Gempa Turki, Siapakah Sosok Frank Hoogerbeets?

- 7 Februari 2023, 20:52 WIB
Peneliti asal Belanda, Frank Hoogerbeets mendadak viral setelah berhasil memprediksi gempa besar yang melanda Turki pada 6 Februari 2023.*
Peneliti asal Belanda, Frank Hoogerbeets mendadak viral setelah berhasil memprediksi gempa besar yang melanda Turki pada 6 Februari 2023.* /REUTERS/Ihlas News Agency/

PR DEPOK – Peneliti asal Belanda bernama Frank Hoogerbeets mendadak viral setelah berhasil memprediksi gempa besar yang melanda Turki pada 6 Februari 2023 kemarin.

Frank Hoogerbeets memposting sebuah hasil analisis geometri antar benda langit terkait aktivitas seismik di akun sosial media miliknya, tepat tiga hari lalu sebelum terjadinya gempa Turki.

Sesuai dengan prediksi Frank Hoogerbeets, gempa Turki tersebut juga terasa hingga Suriah dan Lebanon, bahkan besaran gempa yang ia prediksi hampir tepat yakni sekitar 7,5 Magnitudo.

 

"Cepat atau lambat akan ada ~M 7.5 gempa bumi di wilayah ini (Turki Selatan-Tengah, Yordania, Suriah, Lebanon)," tulis Frank Hoogerbeets pada Jumat, 3 Februari 2023, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Twitter @hogrbe.

Baca Juga: Tanggal Berapa PKH Februari 2023 Cair? Simak Bocoran Jadwalnya di Sini

Seperti diketahui, gempa dahsyat pertama kali mengguncang wilayah Turki pada Senin dini hari dengan kekuatan M 7,8.

Siang harinya, gempa susulan berkekuatan M 7,5 kembali mengguncang wilayah tersebut pada pukul 13.34 waktu setempat.

 

Pusat gempa terletak di lokasi berjarak 4 km sebelah Selatan ke Tenggara Kota Ekinozu dengan jenis gempa termasuk dangkal.

Meski kekuatan gempa yang terjadi sedikit berbeda dengan yang ia sebutkan, Hoogerbeets diyakini berhasil memprediksi gempa Turki.

Baca Juga: Berniat Curi Mobil, Anggota Densus 88 Bunuh Sopir Taksi Online di Depok

Peneliti asal Belanda, Frank Hoogerbeets mendadak viral setelah berhasil memprediksi gempa besar yang melanda Turki pada 6 Februari 2023.*
Peneliti asal Belanda, Frank Hoogerbeets mendadak viral setelah berhasil memprediksi gempa besar yang melanda Turki pada 6 Februari 2023.* Twitter @hogrbe

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, Gemini dan Cancer Besok 8 Februari 2023 Soal Cinta: Waktunya Perbaiki Hubungan

 

Warganet berbondong-bondong mengomentari dan me-retweet postingan tersebut, bahkan hingga saat ini postingannya telah dilihat oleh 46 juta orang dan disukai hampir 170 ribu orang.

Namun bukannya bangga, Hoogerbeets justru bersedih karena sesuai analisisnya bencana tersebut benar-benar terjadi menimpa wilayah Turki.

Apalagi dilaporkan sudah ribuan orang meninggal dunia dan jumlahnya terus bertambah hingga saat ini.

 

"Hati saya tertuju pada semua orang yang terkena dampak gempa bumi besar di Turki Tengah. Seperti yang saya nyatakan sebelumnya, cepat atau lambat ini akan terjadi di wilayah ini, mirip dengan tahun 115 dan 526,” tulis Frank Hoogerbeets.

Baca Juga: Bansos Kemensos Cair Februari 2023, Akses cekbansos.kemensos.go.id untuk Cairkan BPNT Rp200.000 di Kantor Pos

“Gempa bumi ini selalu didahului oleh geometri planet yang kritis, seperti yang kita alami pada 4-5 Februari," katanya menambahkan.

 

Dilansir lebih lanjut dari Twitter @hogrbe, seorang peneliti bernama lengkap Frank Hoogerbeets ini ternyata adalah seorang peneliti SSGEOS di Belanda.

SSGEOS adalah singkatan dari Solar System Geometry Survey yaitu sebuah lembaga yang memantau persoalan geometri di sistem tata surya.

Selain itu, lembaga tersebut juga diketahui menghubungkan antar geometri benda langit terhadap aktivitas seismik di bumi.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x