Erdogan Terpilih Jadi Presiden Turki Tiga Periode, Zelenzky hingga Putin Ucap Selamat

- 29 Mei 2023, 06:26 WIB
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan /Reuters/Murat Cetinmuhurdar/

PR DEPOK - Recep Tayyip Erdogan memenangkan Pemilu Presiden (Pilpres) putaran kedua, menjadikannya sebagai Presiden Turki dengan masa jabatan tiga periode.

Erdogan lolos ke masa jabatan ketiga sebagai Presiden Turki mengalahkan saingannya Kemal Kilicdaroglu dalam pemilihan putaran kedua yang berjalan ketat.

Kemenangan Erdogan yang kembali terpilih sebagai Presiden Turki disambut hangat oleh para pemimpin dunia.

Baca Juga: Pemilu Turki, Recep Tayyip Erdogan Jadi Penguasa Lebih dari Dua Dekade

Mula dari Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenzky hingga seterunya Vladimir Putin mengucapkan selamat atas kemenangan Erdogan.

Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan kemenangan Erdogan adalah bukti bahwa rakyat Turki menghargai kerja tanpa pamrih dan kebijakan luar negerinya yang mandiri.

“Kemenangan pemilu adalah hasil alami dari kerja tanpa pamrih Anda sebagai kepala Republik Turki, bukti nyata dukungan rakyat Turki atas upaya Anda memperkuat kedaulatan negara dan menjalankan kebijakan luar negeri yang independen,” kata Putin dalam sebuah pesan kepada Erdogan, menurut Kremlin dikutip dari Al-Jazeera.

Baca Juga: Hasil Balapan F1 Monako 2023: Verstappen Raih Kemenangan

“Kami sangat menghargai kontribusi pribadi Anda untuk memperkuat hubungan persahabatan Rusia-Turki dan kerja sama yang saling menguntungkan di berbagai bidang,” imbuhnya.

Sementara itu Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani berharap Erdogan sukses dalam masa jabatan barunya.

"Saudaraku Recep Tayyip Erdogan, selamat atas kemenanganmu. Saya berharap Anda sukses dalam masa jabatan baru Anda, dan melalui itu Anda mencapai apa yang dicita-citakan rakyat Turki dalam hal kemajuan dan kemakmuran, dan kemajuan dan pertumbuhan untuk hubungan bilateral kita yang kuat," tuturnya.

Baca Juga: 17 Twibbon Ucapan Hari Lahir Pancasila 2023, Bingkai Foto Gratis Cocok Dipasang di Media Sosial

Presiden Volodymyr Zelensky juga mengucapkan selamat kepada Erdogan atas kemenangannya dan berharap mereka dapat menguatkan kemitraan strategis antara negara Ukarina dan Turki serta memperkuat kerjasama untuk keamanan dan stabilitas Eropa.

“penguatan kemitraan strategis untuk kepentingan negara kita, serta penguatan kerja sama untuk keamanan dan stabilitas Eropa," ucap Zelenzky.

Erdogan memenangkan kursi Preiden Turki dengan 52,14 persen suara, kata ketua Dewan Pemilihan Tertinggi, Ahmet Yener, pada hari Minggu, 28 Mei 2023 waktu setempat.

Baca Juga: Ingin Menghindari Hubungan yang Tidak Sehat? Psikolog Sarankan untuk Berhenti Melakukan Hal Ini

Dengan 99,43 persen kotak suara dibuka, saingan Erdogan Kemal Kilicdaroglu menerima 47,86 persen suara, kata Yener.

Dengan selisih lebih dari dua juta suara antar kandidat, sisa surat suara yang tidak dihitung tidak akan mengubah hasil, tambahnya.

Pemilu presiden tersebut merupakan putaran kedua, setelah putaran pertama yang berlangsung pada 14 Mei Mei 2023 menyisakan dua kandidat kuat yakni Erdogan dan Kilicdaroglu.

Baca Juga: Everton vs Bournemouth: Preview, H2H, Prediksi Skor, dan Starting Line-Up

Di Pilpres putaran pertama itu, Erdogan juga unggul dari saingannya dengan persentase 49,5 persen suara dan Kilicdaroglu 44,9 persen.

Pemilihan presiden tahun ini menjadi yang terberat bagi presiden berusia 69 tahun tersebut dengan latar belakang krisis biaya hidup yang menyebabkan puncak inflasi mencapai 85 persen pada bulan Oktober dan gempa bumi pada bulan Februari yang menewaskan lebih dari 50.000 orang.

Meski demikian setelah melewati persaingan ketat, Erdogan masih dipercaya rakyatnya untuk menjadi Presiden Turki dengan kemenangannya dalam pilpres kali ini.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x