Kekurangan Pekerja, Hong Kong Rekrut 27.000 Tenaga Kerja Asing

- 14 Juni 2023, 19:48 WIB
Kekurangan pekerja, Hong Kong rekrut 27.000 tenaga kerja asing.
Kekurangan pekerja, Hong Kong rekrut 27.000 tenaga kerja asing. /Humas Bandung

PR DEPOK – Pemerintah Hong Kong dikabarkan akan melonggarkan aturan masuk untuk mendatangkan 27.000 pekerja asing untuk mengatasi masalah kekurangan tenaga kerja di negeri mereka.

 

Pada hari selasa lalu, pemerintah Hong Kong mengumumkan rencananya untuk menarik lebih banyak orang untuk bekerja di sektor-sektor yang mengalami kekurangan tenaga kerja yang parah terutama dari sektor konstruksi hingga penerbangan.

Chris Sun, Sekretaris Tenaga Kerja dan Kesejahteraan menyatakan pada konferensi bahwa angkatan kerja adalah kunci utama pembangunan ekonomi Hong Kong. Oleh karena itu pemerintah Hong Kong harus menjawab masalah krisis tenaga kerja yang serius ini.

Hong kong sedang berjuang dengan kurangnya pekerja di bidang jasa dan industri lainnya akibat lonjakan bisnis setelah penghapusan pembatasan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tanggal Berapa BPNT Mei Juni 2023 Cair? Cek Informasi Terbarunya di Sini

Selain itu ekonom negeri tersebut juga mengaitkannya dengan masalah struktural negeri itu yaitu menyusutnya tenaga kerja lokal adanya kebijakan imigrasi kota.

Dikabarkan pemerintah Hong Kong akan membuka kuota perekrutan sebanyak 12.000 orang pekerja asing di bidang konstruksi. Informasi ini dikeluarkan secara resmi oleh Sekretaris Pembangunan, Bernadette Linn.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Straits Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x