Penemuan Besar Pertama Selama Pandemi Covid-19, Arkeolog Mesir Temukan Puluhan Peti Mati Kuno

- 7 Oktober 2020, 09:02 WIB
Ada Lukisan Misterius, 14 Peti Mati dari Mesir Kuno Selama 2.500 Tahun Terkubur Telah Ditemukan
Ada Lukisan Misterius, 14 Peti Mati dari Mesir Kuno Selama 2.500 Tahun Terkubur Telah Ditemukan /Andrew Martin - Pixaxbay/

PR DEPOK - Puluhan peti mati kuno di sebuah pemakaman luas di Selatan Kairo Mesir ditemukan oleh para arkeolog.

Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Pariwisata dan Barang Antik Mesir.

Para arkeolog Mesir juga mengumumkan terdapat penemuan sebanyak 59 peti mati kayu yang diawetkan dengan baik dan tertutup.

Baca Juga: Selain Cipta Kerja, Berikut RUU yang Telah Disahkan Oleh DPR di Tengah Pandemi Covid-19

Temuan tersebut diperkirakan sudah terkubur lebih dari 2.500 tahun yang lalu.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Al-Jazeera, tim arkeolog tersebut menjelaskan saat membuka salah satu sarkofagus yang dihias dengan hiasan, terdapat sisa-sisa mumi.

Sisa-sisa mumi tersebut dibungkus dengan kain penguburan yang terdapat tulisan hieroglif dalam warna-warna yang cerah.

Baca Juga: Sempat Prediksi 9-11, Wanita Tunanetra Sudah Ramalkan Donald Trump Terserang Penyakit Misterius

Penemuan tersebut digali di selatan Kairo di pemakaman luas Saqqara, pemakaman ibu Kota Mesir kuno Memphis yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO.

Mostafa Waziri, Sekretaris Jenderal Dewan Purbakala Tertinggi mengaku sangat senang saat mengetahui penemuan tersebut.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x