Ingin Kurangi Sampah Plastik, Pemkot Depok Bagikan 1.000 Tumbler Gratis

- 22 Februari 2020, 07:13 WIB
DLHK Kota Depok membagikan 1000 tumbler gratis pada acara Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2020 Tingkat Kota Depok di Alun-alun Kota Depok.*
DLHK Kota Depok membagikan 1000 tumbler gratis pada acara Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2020 Tingkat Kota Depok di Alun-alun Kota Depok.* /Pemkot Depok/

Baca Juga: Masih Jadi Momok, Kebijakan Sampah di Depok Dinilai Belum Jelas 

“Ini merupakan komitmen kita bersama untuk mengurangi sampah plastik, maka dari itu, kita bagikan secara cuma-cuma. Tempat minum ini bisa digunakan berkali-kali,” ujar Kepala DLHK Kota Depok, Ety Suryahati yang dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari situs resmi berita Pemerintahan Kota Depok.

Ety juga berpesan kepada seluruh tamu undangan yang hadir, agar bisa mengubah perilaku penggunaan barang-barang sekali pakai. Caranya, dengan membiasakan diri membawa wadah yang bisa digunakan berulang-ulang.

Plastik sampah hingga sekarang masih belum ada solusinya, volumenya pun terus bertambah.

“Bawalah botol minum setiap hari, juga tempat makan. Hal kecil ini bisa membawa perubahan yang besar jika dilakukan bersama,” jelasnya.

Baca Juga: CUACA DEPOK HARI INI: Sabtu 22 Februari 2020, Antisipasi Guyuran Hujan Sepanjang Hari 

Dalam kegiatan tersebut juga Pemerintah Kota Depok bekerja sama dengan pengelola retail membagikan tumbler, kantong belanja pakai ulang, dan pupuk kompos secara gratis.

Seperti yang kita ketahui bahwa perusahaan retail masih banyak menggunakan kantong plastik belanja yang sekali pakai.

Kemudian Ety berharap melalui aksi nyata ini, warga Kota Depok bisa mengubah perilaku menjadi lebih baik. Tidak hanya di lingkungan kantor maupun sekolah tetapi juga di rumah dan sekitarnya.

“Mudah-mudahan melalui aksi nyata ini bisa membuat lingkungan menjadi lebih baik,” tutupnya.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Pemkot Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x