Dukung China 'Caplok' Taiwan, Rusia Puji Kepemimpinan Xi Jinping

- 28 Oktober 2022, 15:30 WIB
Ketegangan antara China dan Taiwan.
Ketegangan antara China dan Taiwan. /Reuters

PR DEPOK - Hubungan yang memanas antara China dan Taiwan tampaknya mengundang sorotan dari sekutu mereka, Rusia.

Pada Kamis, 27 Oktober 2022, Presiden Vladimir Putin mengklaim hubungannya dengan orang nomor satu di China, Xi Jinping sebagai 'teman dekat'.

Klaim itu dikeluarkan setelah Kepala Eksekutif Minyak Rusia Rosneft, Igor Sechin menyinggung kondisi Taiwan dan China.

Baca Juga: Catat Sejarah! Xi Jinping Kembali Amankan Tahta 3 Periode Jadi Presiden China

Ia mengatakan Taiwan akan segera kembali ke asalnya, dan memicu kekhawatiran atas dukungan Rusia pada klaim China terkait pulau itu,

Beijing memandang Taiwan sebagai sebagai bagian dari wilayah kedaulatannya, tetapi pulau itu telah mengklaim kemerdekaan dari China selama beberapa dekade.

Dalam kesempatan yang sama, Igor Sechin juga memuji Kongres Partai Komunis China ke-20 baru-baru ini, yang melihat Xi menjadi pemimpin paling kuat sejak Mao Zedong dan penghapusan semua suara oposisi dari Pemerintah.

Sekarang dikhawatirkan tidak ada lagi yang tersisa di negara itu untuk mencegah potensi invasi China ke Taiwan.

Baca Juga: Kepala AL AS Sebut Ada Kemungkinan China Serang Taiwan Tahun Ini: Harus Siap Tempur

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x