Gus Umar Beri Pesan Menohok Buat Moeldoko: Belajar dari Pak Amien Rais yang Buat Partai, Masa Mau Nyolong

1 Mei 2021, 16:18 WIB
Gus Umar (tengah) beri pesan menohok ke Moeldoko (kiri) dengan singgung Amien Rais (kanan) yang baru deklarasikan Partai Ummat. /Kolase foto dari PMJ News, Twitter.com/@UmarHasibuan_75, dan tangkap layar YouTube Amien Rais Official.

PR DEPOK - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Umar Syadat Hasibuan atau yang akrab disapa Gus Umar baru-baru ini melontarkan pesan terhadap Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko.

Pesan terhadap Moeldoko itu disampaikan Gus Umar melalui satu cuitan di akun Twitter pribadinya @UmarHasibuan_75 pada Sabtu, 1 Mei 2021.

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com, Gus Umar meminta Moeldoko untuk belajar dari sosok Amien Rais yang meninggalkan partai yang dulu dirikan demi martabatnya dan membuat partai baru.

Baca Juga: Gerakan Pemuda Kristen Tuntut Munarman Dibebaskan, Ferdinand: Tidak Wakili Agama, Orang Ini Bisa Dipidana

"Buat Mr Moeldoko belajarlah dari pak Amien Rais. Beliau buat partai baru bahkan meninggalkan partai yg ia dirikan demi martabatnya," katanya.

Lebih lanjut, Gus Umar mengatakan bahwa seharusnya Moeldoko malu dengan sosok Amien Rais yang terbilang sudah sepuh masih mau untuk berjuang.

Namun, menurutnya, hal tersebut berbanding terbalik dengan Moeldoko yang enggan bikin partai baru dan justru ingin 'nyolong' partai orang lain.

Baca Juga: Veronica Koman Tolak Label OPM-KKB Teroris, Ferdinand: Andai Bicara di Depanku, Mukanya Kupastikan Makin Jelek

"Anda masa gak mau bikin partai malah mau nyolong partai orang. Mikir pak," ucap Gus Umar mengakhiri cuitannya.

Cuitan Gus Umar yang beri pesan menohok kepada Moeldoko. Tangkap layar Twitter.com/@UmarHasibuan_75.

Diketahui bersama, Amien Rais belum lama ini secara resmi mendeklarasikan Partai Ummat di Yogyakarta pada Kamis, 29 April 2021.

Pendeklarasian Partai Ummat tersebut diketahui dari siaran langsung di kanal YouTube Amien Rais Official.

Baca Juga: Suami Tega Pukuli Istri yang Sedang Hamil karena Tidak Diberi Pinjam HP untuk Bermain Judi Online

"Atas nama para pendiri, para pimpinan, para kader, dan anggota Partai Ummat pada 17 Ramadhan 1442 Hijriyah, bertepatan dengan 29 April 2021 Masehi," ucap Amien Rais.

"Bismillahirahmanirahim, saya deklarasikan kelahiran Partai Ummat di persada Bumi Pertiwi Indonesia yang kita cintai bersama," katanya menambahkan.

Saat proses pendeklarasian, Amien Rais turut didampingi jajaran pengurus Partai Ummat yang berdiri mendengarkan di sisi kanan dan kiri serta belakang.

Baca Juga: Sri Mulyani Sebut Covid-19 Jadi Alasan Potong THR PNS, Ricky: Sebenarnya dengan Utang Ugal-ugalan yang Meroket

"Kami abdikan seluruh salat kami, seluruh ibadah kami, kehidupan kami. Kami persembahkan hanya untuk Allah, Tuhan Semesta Alam," tutur Amien Rais.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @UmarHasibuan_75

Tags

Terkini

Terpopuler