Kabar Baik Hari ini, Jumlah Pasien Sembuh COVID-19 Hampir Capai 2.000

4 Mei 2020, 16:45 WIB
ILUSTRASI Covid-19.* /PIXABAY/

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kembali melaporkan data terbaru kasus virus corona di Indonesia.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 di Indonesia, Achmad Yurianto menyebutkan bahwa jumlah pasien positif, sembuh, dan meninggal terus bertambah.

Dalam kesempatan konferensi pers di Media Center Gugus Tugas Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan jumlah pasien positif per Senin, sore ini kembali bertambah sebanyak 395 orang.

"Jadi akumulatif pasien positif hingga hari ini menjadi 11.587 orang," kata Achmad Yurianto, di Jakarta, Senin.

Baca Juga: Sinopsis White House Down, Aksi Penyelamatan Presiden dari Teroris yang Tayang Malam Ini 

Selanjutnya mengenai pasien sembuh dan dibolehkan pulang, Achmad Yurianto menyebut jumlahnya meningkat cukup signifikan yaitu sebanyak 78 orang.

Sehingga saat ini jumlah pasien sembuh di Indonesia telah mencapai angka 1.954 orang.

"Berdasarkan data tersebut, sebaran pasien sembuh di wilayah se-Indonesia yakni DKI Jakarta sebanyak 650 orang, kemudian Sulawesi Selatan 199 orang, Jawa Timur 178 orang, Jawa Barat dan Bali masing-masing 159 orang," ujarnya.

Kemudian pasien yang meninggal dunia akibat virus corona, disebutkan Acmad Yurianto bertambah sebanyak 19 orang.

Baca Juga: Pemkot Depok Tutup 3 Puskesmas Usai 5 Tenaga Medis Positif COVID-19 Versi Rapid test 

"Jadi jumlah korban meninggal di Indonesia berjumlah 864 orang," katanya.

Bukan hanya mengabarkan pasien positif, sembuh, dan meninggal saja, Achmad Yurianto juga menyampaikan data terkini jumlah orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP).

Ia menyebutkan untuk jumlah ODP per sore hari ini berjumlah 238.178 orang, dari data ini kemungkinan besar menurutnya sebanyak 200 ribu pasien telah selesai dilakukan masa observasi.

"Jumlah PDP sebanyak 24.022 orang, ini keseluruhan sedang dalam proses konfirmasi laboratorium dengan menggunakan PCR," katanya.

Baca Juga: Cek Fakta: Dikabarkan Umat Islam di Arab Murtad dan Paksa Buka Gereja, Simak Faktanya 

Jumlah yang disebutkan tadi, Achmad Yurianton mengatakan bahwa beradasarkan hasil pemeriksaan di sejumlah laboratorium di Indonesia yang melaksanakan uji PCR.

Hingga Senin sore hari ini, tercatat sebanyak 331 Kabupaten/Kota dari 34 Provinsi se-Indonesia sudah mengonfirmasi adanya kasus virus corona di wilayahnya.

Laporan yang disampaikan itu merupakan data yang didapat sejak 3 Mei 2020 pukul 12.00 WIB hingga 4 Mei 2020 pukul 12.00 WIB.

Sebelumnya pada Minggu 3 Mei 2020, terdata penambahan kasus positif sebanyak 349 orang, sehingga jumlahnya menjadi 11.192 orang.

Baca Juga: Sinopsis Big Game, Aksi Penyelamatan Presiden oleh Seorang Bocah yang Tayang Malam Ini

Kemudian untuk pasien sembuh bertambah 211 orang menjadi 1.876 orang. Sedangkan pasien meninggal bertambah 14 orang sehingga berjumlah 845 orang.

Sementara itu data terkini di DKI Jakarta, kasus positif bertambah 55 orang terus menurun sejak hari Jumat lalu sehingga total 4.472 kasus. Kasus positif kembali bertambah 28 menjadi 650 orang. Kasus meninggal bertambah 2 orang menjadi 412 orang.

Di Jawa Barat, kembali tidak ada penambahan kasus hari ini sehingga jumlahnya tetap 1.054 kasus. Pasien sembuh dan meninggal tetap sebanyak 152 dan 85 pasien. Jumlah PDP yang masih diawasi sebanyak 2.062 orang dan ODP yang dipantau sebanyak 8.328 orang.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: BNPB

Tags

Terkini

Terpopuler