Hilangkan Rasa Ketakutan Masyarakat, Surabaya Gelar Swab PCR dan Rapid Test di Mall

21 Oktober 2020, 09:31 WIB
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa meresmikan Layanan Rapid Tes dan PCR di RS Sheila Medika, Maspion Square. Surabaya /Diskominfo Jatim

PR DEPOK – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengapresiasi kehadiran layanan Rapid Test dan Swab PCR RS Sheila Medika yang ada di pusat perbelanjaan Maspion Square, Jl A Yani, Surabaya.

Layanan ini diharapkan sebagai bentuk upaya terus mendukung percepatan screening dan tracing Covid-19, sekaligus mengurangi kehawatiran sebagian masyarakat yang takut melakukan rapid tes dan swab test.

"Ini adalah sinergitas antara layanan testing Covid-19 dengan pergerakan ekonomi. Sinergi ini tentu semuanya berseiring dengan keinginan memberikan layanan kesehatan yang baik bagi masyarakat Jatim seiring dengan pergerakan ekonomi yang harus terus didorong," kata Afifah seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari RRI, Rabu 21 Oktober 2020.

Baca Juga: Baleg DPR Pastikan UU Cipta Kerja Larang Perusahaan Kurangi Upah Minimum Buruh

Layanan tersebut merupakan hasil kerjasama antara RS Sheila Medika, PT Satu Laboratorium Utama dan PT Maspion Group yang disediakan untuk masyarakat Jawa Timur.

Biaya untuk layanan Rapid Test tercatat Rp90 ribu.

Sedangkan biaya untuk layanan Swab PCR Rp900 ribu.

Baca Juga: Soal Dampak Megatsunami Alaska Bagi Indonesia, BMKG: Sepertinya Tidak Akan Sampai, Terhalang Daratan

Hasil dapat diperoleh sekitar 5 jam, dan paling lama maksimal 1x24 jam.

Sementara untuk rapid test bisa 15 menit diketahui hasilnya.

Afifah juga menyampaikan terimakasih atas diresmikannya layanan Rapid Test dan Swab PCR di mall Maspion Square.

Baca Juga: Meski Tingkat Kematian Masih Lampaui Angka Global, Kasus Aktif Covid-19 Indonesia Turun 6,7 Persen

Layanan ini tentunya juga akan menjadi penguatan dan energi baru bagi masyarakat Jawa Timur untuk mendapatkan layanan kesehatan lebih cepat dan mudah dijangkau.

"Ini merupakan salah satu upaya memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat yang bermanfaat apabila disampaikan ke publik, tempatnya sangat mudah diakses dan srategis sekali. Siapa saja yang sedang di Surabaya, di Jatim dapat dengan mudah mengakses layanan rapid test dan swab PCR ini, dalam suasana lebih santai," ujarnya.

Dikatakan, program ini merupakan sinergitas yang bisa membantu masyarakat untuk mengakses pemeriksaan Covid-19 dengan suasana mal yang santai.

Baca Juga: Tanggapi Penundaan Pilkada, Puan Maharani: Penting Tetap Dilaksanakan Agar Kerja Pemda Tak Lambat

Layanan ini bisa dimanfaatkan bagi masyarakat dari manapun yang sedang di Surabaya, dan Jawa Timur pada umumnya.

Menurut Afifah, kecepatan untuk mengetahui hasil test juga menjadi hal yang sangat penting karena untuk bisa melakukan deteksi dini, tracing, testing dan isolasi secara cepat sehingga penularan dapat dicegah.

"Kuncinya adalah makin cepat tracing, makin cepat testing, makin cepat treatment. Maka makin cepat sembuh. Ini bisa mendukung masyarakat Jawa Timur untuk menuju kondisi yang Aman dan produktif, masyarakatnya sehat dan ekonomi Jawa Timur bisa tumbuh makin sehat," ucapnya.

Baca Juga: Terdorong Faktor Stimulus Ekonomi AS, Harga Minyak Dunia Kembali Menguat

Sementara itu, Dirut RS Sheila Medika Dr Benjamin K.MARS mengatakan tujuan layanan Rapid Test dan PCR yang dibuka di pusat perbelanjaan atau Mal Maspion Square ini agar masyarakat tidak takut melakukan tes.

"Untuk membuang image ketakutan maka kita adakan tes ini di mal. Supaya kesannya seperti sedang belanja, kemudian kita ingin cek kesehatan. Seperti cek medical biasa. Sehingga konotasi test Covid-19 tidak menakutkan," tuturnya.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler