PDI-P Beri Kinerja Anies Baswedan Rapor Merah, Musni Umar: Bukan Salah Beliau

- 3 Januari 2021, 13:04 WIB
Rektor Universitas Ibnu Chaldun Jakarta Musni Umar turut mengkomentari rapot merah Anies dari PDI-P.
Rektor Universitas Ibnu Chaldun Jakarta Musni Umar turut mengkomentari rapot merah Anies dari PDI-P. /Instagram Musni Umar & Anies Baswedan

Menurutnya, penilaian tersebut kurang tepat apabila indikatornya adalah kinerja Anies Baswedan.

Pasalnya, jelas Musni, hal-hal tersebut disebabkan oleh faktor di luar kemampuan Anies yakni wabah Covid-19.

Baca Juga: Bukan Soal Pahlawan atau Tidak, Sosiolog: Kini Orde Baik Bisa Bubarkan Ormas Tanpa Proses Pengadilan

“Jadi, bukan kesalahan Gubernur. Tapi, karena faktor di luar kemampuan beliau dan kita semua, yaitu adanya wabah Covid-19,” ujar Musni seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Musni Umar pada Minggu, 3 Januari 2021.

Ia mengemukakan bahwa jumlah angka kemiskinan yang meningkat disebabkan oleh pandemi Covid-19 yang menghantam roda perekonomian.

“Akibat Covid-19 menghajar dunia usaha, ekonomi kita runtuh dan ekonomi tidak berjalan seperti yang diharapkan. Akhirnya, karena orang tidak bekerja, kehilangan pekerjaan, dan lapangan pekerjaan baru tidak terbuka maka terjadilah kemiskinan,” tuturnya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini 3 Januari 2021: Al Selama Ini Gengsi untuk Katakan Cinta ke Istrinya

Menurutnya, wabah Covid-19 yang menghantam roda perekonomian juga berdampak pada penyediaan lapangan pekerjaan.

“Penyediaan lapangan pekerjaan ini tidak bisa terwujud karena sejumlah faktor Covid-19 yang menghantam ekonomi kita di Jakarta, Indonesia, bahkan seluruh dunia,” kata Musni.

Lebih lanjut, ia juga menyebutkan bahwa APBD DKI Jakarta terpotong akibat Covid-19, sehingga program rumah DP 0 persen tidak bisa dilaksanakan.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x