Samakan Raffi Ahmad dengan Santri yang Uji Kesaktian, Gus Nadir: Cuma Ngetes Efek Setelah Divaksin

- 14 Januari 2021, 16:31 WIB
Raffi Ahmad mendapat vaksin Covid-19 di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/1/2021).YouTube Sekretariat Presiden
Raffi Ahmad mendapat vaksin Covid-19 di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/1/2021).YouTube Sekretariat Presiden /

PR DEPOK  Kiai Nahdlatul Ulama (NU), Nadirsyah Hosen atau Gus Nadir, turut mengomentari tindakan Raffi Ahmad yang mendatangi kerumunan usai menjalani vaksinasi Covid-19.

Dalam pernyataannya, ia mengatakan bahwa pihaknya tidak menyalahkan Raffi Ahmad sepenuhnya.

Menurutnya, Raffi Ahmad hanya mengetes efek setelah vaksin tersebut disuntikkan ke dalam tubuhnya.

Baca Juga: Usai Gagal 157 Kali dan Habiskan 57 Juta, Seorang Pria Dinyatakan Lulus Tes Mengemudi dan Dapat SIM

Kami sih gak sepenuhnya menyalahkan Raffi. Dia cuma ngetes efek setelah divaksin,” tulis Gus Nadir dalam cuitannya di Twitter, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Tak hanya itu, ia pun menyamakan Raffi Ahmad seperti seorang santri yang baru saja mendapatkan bacaan dari kiainya, yang lantas langsung mempraktekkan bacaan tersebut di kerumunan.

Persis kayak santri dikasih bacaan oleh Pak Kiai, sorenya jalan sok gagah ke pasar mau menguji kesaktiannya,” tuturnya.

Baca Juga: Gus Yaqut Berduka Atas Wafatnya Syekh Ali Jaber: Jasa Almarhum Sangat Besar dalam Dakwah Indonesia

Cerita santri tersebut berlanjut ketika sang santri pulang dari pasar dengan kondisi babak belur lantaran dikeroyok oleh warga.

Pulang pondok babak belur dikeroyok warga. Lha wong itu bacaan biar kuat hapalan,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Raffi Ahmad menjadi salah satu penerima dalam vaksinasi perdana yang dilakukan pada Rabu, 13 Januari 2021.

Ia divaksin di hari dan tempat yang sama dengan Presiden RI Joko Widodo.

Baca Juga: Tutup Usia, Berikut Profil Syekh Ali Jaber, Pendakwah Asal Madinah yang Cinta Indonesia

Raffi mendapatkan kesempatan untuk menerima vaksin ini sebagai perwakilan dari anak muda atau kaum millenials, dengan tujuan semakin mensosialisasikan vaksinasi tersebut.

Namun, belum sehari usai dia mendapatkan vaksin, Raffi Ahmad kepergok mendatangi acara pesta ulang tahun rekannya tanpa menerapkan protokol kesehatan.

Tindakannya ini lantas menjadi kontroversi di kalangan publik mengingat dirinya baru saja divaksin Covid-19.

Baca Juga: Bandingkan Vaksinasi Jokowi dan PM Singapura, Rocky: Dokter Nggak Gemetar Kalau Suntik Pakai Pfizer

Salah seorang pesohor Tanah Air, Sherina Munaf, bahkan menyentil Raffi melalui cuitan di akun Twitte pribadinya.

Halo Raffi Ahmad, setelah divaksin bukan berarti keluyuran rame-rame dong. Anda dipilih jatah awal-awal vaksin karena followers banyak. Dengan alasan yang sama, tolong berikutnya konsisten beri contoh yang baik,” ujar Sherina.

Usai menerima banyak kritik dan teguran akibat ulahnya itu, Raffi Ahmad pun menyampaikan permohonan maaf dan klarifikasi soal kedatangannya di acara tersebut.

Baca Juga: Bandingkan Vaksinasi Jokowi dan PM Singapura, Rocky: Dokter Nggak Gemetar Kalau Suntik Pakai Pfizer

“Terkait kejadian tadi malam saya ingin sedikit klarifikasi. Tapi sebelumnya saya ingin minta maaf yang sebesar-besarnya, saya minta maaf kepada Bapak Presiden Jokowi, kepada seluruh staf yang ada di Sekretariat Presiden dan juga sekali lagi minta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tadi malam,” ujar Raffi Ahmad.

Ia menjelaskan, sebelum dirinya masuk ke acara, ia telah lebih dulu menjalankan protokol kesehatan.

“Di situ kondisinya juga memang sebelum masuk ke rumahnya mengikuti protokol. Tapi pas di dalam kebetulan saya lagi makan tidak pakai masker, ada yang foto, tapi apa pun itu saya juga minta maaf karena kejadian ini jadi heboh,” tuturnya.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x