Jokowi Akui Tidak Masalah Ekonomi Turun Asal Covid-19 Juga Turun, Yan Harahap: Pemimpin Kok Inkonsisten?

- 1 Februari 2021, 12:29 WIB
Yan Amarullah Harahap (kiri) soroti statement Presiden Jokowi (kanan) soal tak mempermasalahkan ekonomi turun asal covid-19 juga turun.
Yan Amarullah Harahap (kiri) soroti statement Presiden Jokowi (kanan) soal tak mempermasalahkan ekonomi turun asal covid-19 juga turun. /Dok. Facebook Yan Amarullah Harahap dan Biro Pers Setpres/Kris.

PR DEPOK - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan tidak mempermasalahkan jika perekonomian di Indonesia turun di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Apalagi, setelah adanya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang ditujukan untuk menekan mobilitas.

Jokowi pun mengingatkan jajarannya untuk berhati-hati karena adanya penurunan ekonomi saat penerapan PKKM.

Baca Juga: Warganet Bingung Tidak Ada Kabar Banjir di DKI Meski Hujan Lebat, HNW: Terus Waspada dan Tingkatkan Kinerja!

Meski begitu, Jokowi mengungkapkan bahwa dirinya tak mempermasalahkan bila ekonomi turun, namun dengan syarat Covid-19 juga harus turun.

“Hati-hati ini (ekonomi) turun. Ada PPKM ekonomi turun. Sebetulnya nggak apa-apa (ekonomi turun), asal covidnya juga turun, tapi ini enggak,” ujar Jokowi seperti dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Pernyataan Jokowi itu pun kemudian ditanggapi oleh Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Yan Amarullah Harahap.

Baca Juga: Tantang Novel Baswedan Bikin KPK Disegani Lagi, Ferdinand: Periksa APBD DKI Soal Balapan Formula E yang Fiktif

Yan Harahap menyebut soal menangani Covid-19 di awal, di mana pemerintah disarankan mengambil langkah lockdown.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @YanHarahap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x