Pedagang Pasar akan Jadi Sasaran Pertama Vaksinasi Covid-19 Tahap Dua, Segera Dimulai di Akhir Februari 2021

- 3 Februari 2021, 15:38 WIB
Ilustrasi pasar.
Ilustrasi pasar. /Pexels/Nice Guys

Maxi mengungkapkan bahwa pihak Kemenkes telah menyiapkan konsep dalam proses vaksinasi tahap dua ini kepada para pedagang pasar.

Konsep tersebut yakni, tenaga medis akan mendatangi langsung para subjek vaksin atau para pedagang ke pasar-pasar.

Baca Juga: Jelaskan Soal KLB dan Politik Partai ke AHY, Teddy Gusnaidi: Saran Gue Minta Maaf ke Pemerintah

Adapun proses ini menurutnya, memerlukan koordinasi yang kuat antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah.

"Saya lagi buat konsep untuk bukan hanya seperti ini di gedung, tapi ada mobile, kita mendatangi langsung ke pasar-pasar," ujar Maxi, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Sosialiasi kepada para petugas Dinas Kesehatan (Dinkes) akan dimulai pada pekan ini untuk Dinkes di tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota.

Baca Juga: Jelaskan Soal KLB dan Politik Partai ke AHY, Teddy Gusnaidi: Saran Gue Minta Maaf ke Pemerintah

Sosialisasi akan dilakukan pertama kali khusus kepada Dinas Kesehatan di Jakarta dan Jawa Barat sebagai pelaksana pertama vaksinasi tahap dua ini.

Maxi menuturkan, langkah-langkah inovasi proses vaksinasi yang dilakukan pemerintah daerah perlu ditiru.

Hal ini seperti Provinsi Jawa Barat yang melakukan vaksinasi di gedung berskala besar tersebut.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah