Resmi Jabat Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming setelah Dilantik: Langsung Kerja, Tak Perlu Tunggu sampai Senin

- 26 Februari 2021, 15:25 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kedua kiri) beserta istri Selvi Ananda (kiri) dan Wakil Wali Kota Teguh Prakosa (kedua kanan) beserta istri Sherly Yusnita (kanan) berfoto bersama usai upacara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo di kantor DPRD Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat (26/2/2021). Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo secara virtual oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersama 16 kepala daerah l
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kedua kiri) beserta istri Selvi Ananda (kiri) dan Wakil Wali Kota Teguh Prakosa (kedua kanan) beserta istri Sherly Yusnita (kanan) berfoto bersama usai upacara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo di kantor DPRD Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat (26/2/2021). Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo secara virtual oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersama 16 kepala daerah l /MOHAMMAD AYUDHA/ANTARA FOTO

PR DEPOK - Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa resmi dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo periode 2021-2026.

Pelantikan Gibran Rakabuming dan Teguh Prakosa tersebut dilaksanakan di Graha Paripurna DPRD pada Jumat, 26 Februari 2021.

Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo turut melantik Gibran Rakabuming dan Teguh Prakosa bersama 16 kepala daerah lainnya di Jateng secara virtual.

Baca Juga: Buoy, Alat Pendeteksi Tsunami Super Cepat Berhasil Diciptakan PT PAL Indonesia

Usai dilantik dan resmi menjabat sebagai Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bersama Teguh Prakosa menyampaikan akan memegang teguh amanah yang diberikan masyarakat kepada keduanya.

Dalam sambutan pertama sebagai Wali Kota, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menekankan bahwa dirinya dan Teguh langsung bergerak dan melakukan blusukan.

Selain itu, ia juga mengucapkan syukur karena acara pelantikan berjalan dengan lancar.

Baca Juga: Anies Raih Penghargaan Lagi, Geisz ke Pengkritik Gubernur DKI: Gak Usah Lihat, Mending Diam di Gorong-gorong

“Alhamdulillah pelantikan berjalan lancar,” kata Gibran seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News pada Jumat, 26 Februari 2021.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x