Sayangkan Kisruh di Tubuh Partai Demokrat, Surya Paloh: Saya Harap Pimpinan AHY Tetap Mampu Jaga Kedaulatan

- 5 Maret 2021, 20:28 WIB
Ketua Umum Partai NaDem Surya Paloh merasa prihatin atas konflik internal di tubuh Partai Demokrat.
Ketua Umum Partai NaDem Surya Paloh merasa prihatin atas konflik internal di tubuh Partai Demokrat. /Instagram/@suryapaloh.id.

PR DEPOK – Ketua Umum DPP Partai NasDem, Surya Paloh turut berkomentar terkait konflik internal yang terjadi di tubuh Partai Demokrat.

Seperti diketahui, Partai Demokrat tengah diterpa isu ingin melengserkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dari Ketua Umum Partai Demokrat.

Komentar Surya Paloh itu disampaikan melalui keterangan resminya di Jakarta pada Jumat, 5 Maret 2021.

Baca Juga: Di Tengah Acara KLB PD Digelar, Benny Harman Unggah Foto Buku 'How Democracies Die': Hancur Partainya!

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara, Suryo Paloh merasa prihatin dan menyayangkan konflik internal yang terjadi di tubuh Partai Demokrat.

“Kita semua tentu amat menyayangkan atas apa yang kita saksikan akhir-akhir ini terhadap Partai Demokrat,” ucap Surya Paloh.

Ia menilai bahwa polemik yang terjadi di partai bernuansa biru itu cukup mengejutkan banyak pihak dan kalangan, yang mungkin tidak menduganya sama sekali.

“Semestinya bisa diurai masalahnya untuk kemudian dicari benang merah atau titik temu-nya agar jalannya roda organisasi dan kerja-kerja politik partai bisa terus berlanjut dengan baik,” katanya menambahkan.

Baca Juga: Sebut Telah Menjalin Hubungan 4 Bulan dan Sudah Ada Obrolan Pernikahan, IDP: Bukan dari Kalangan Artis

Oleh sebab itu, Surya Paloh berharap kisruh di tubuh Partai Demokrat dapat diselesaikan, sehingga tidak terjadi perpecahan.

“Kami berharap segala kemelut dan masalah yang menyertainya bisa segera diselesaikan dengan baik, elegan, dengan tetap menjaga kehormatan partai,” ujarnya.

Selain itu, ia juga berharap Partai Demokrat yang dipimpin oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu tetap mampu menjaga kedaulatannya.

Di samping itu, Surya Paloh juga mengharapkan jangan sampai kemelut ini menghilangkan kewibawaan Demokrat.

Baca Juga: Mahfud MD Tak Acuhkan KLB Demokrat, Yan: Gubernur Sumut Saja Angkat Bicara, Apa Dia Lebih Paham Hukum?

“Jangan sampai, masalah atau kemelut yang terjadi tidak mengindahkan norma dan kewibawaan partai. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa melindungi kita semua dari perpecahan,” tutur Surya Paloh.

Sebelumnya, Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang diklaim sepihak oleh sejumlah pihak memutuskan Moeldoko sebagai Ketua Umum terpilih.

Keputusan itu didapatkan berdasarkan voting yang dilakukan dalam KLB Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara.

“Dengan ini memutuskan Bapak Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025,” ucap Pimpinan Sidang, Jhoni Allen Marbun.

Baca Juga: KLB PD di Deli Serdang Tuai Kontroversi, Dipo Alam: Bila Jokowi Diam, ‘Partai Demokrat Perjuangan’ akan Lahir

Sebagaimana diketahui, Moeldoko mengalahkan Marzuki Alie setelah keduanya diajukan peserta KLB dalam sidang yang dilakukan di Hotel The Hill itu.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah