Sebut Unik karena Hanya HRS yang Diperkarakan, Adhie Massardi: Padahal Banyak Kerumunan, Bahkan Libatkan RI-1

- 28 Maret 2021, 09:37 WIB
Mantan Juru Bicara Presiden RI ke-4 Gus Dur, Adhie Massardi.
Mantan Juru Bicara Presiden RI ke-4 Gus Dur, Adhie Massardi. /Twitter/@ArdhieMassardi.

PR DEPOK - Mantan Juru Bicara Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Adhie Massardi memberikan tanggapan terkait sidang lanjutan Habib Rizieq Shihab.

Adhie Massardi menyoroti jumlah personel polisi yang diturunkan dalam sidang mantan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) tersebut.

Sebagaimana diberitakan, pihak kepolisian melakukan pengamanan ketat saat sidang lanjutan eksepsi atau pembacaan nota keberatan Habib Rizieq di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur pada Jumat, 26 Maret 2021.

Baca Juga: Habib Rizieq Akui Digembok 24 Jam di Sel dan Tak Boleh Dibesuk, Refly: Miris, Pihak Lain Diproses Saja Tidak

Kapolres Jakarta Timur, Kombes Pol. Erwin Kurniawan menjelaskan bahwa pengamanan yang dikerahkan yakni sebanyak 1.985 personel.

Menurut keterangannya, jumlah tersebut terdiri dari sejumlah kepolisian, TNI, Satpol PP, hingga Dishub.

Dalam pengamanan itu, jelas Erwin, para petugas dibagi ke dalam beberapa ring untuk memastikan persidangan berjalan lancar.

Adhie Massardi menyebutkan bahwa sidang Habib Rizieq unik lantaran menimbulkan kerumunan di sisi lain.

Baca Juga: Dugaan Habib Rizieq Disebut Stres karena Isi Eksepsi, Yan Harahap: Jika Benar, Sungguh tak Pantas dan Kasar!

Selain itu, ia juga menyinggung kerumunan yang melibatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa waktu lalu.

SIDANG yg UNIK, ada banyak kerumunan di Republik ini, bahkan ada yg melibatkan RI-1,” kata Adhie Massardi seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @AdhieMassardi.

Akan tetapi, ia menyoroti kenyataan bahwa hanya kasus kerumunan Habib Rizieq yang diperkarakan.

Tapi serius, hanya IB HRS yg jadi perkara hukum serius,” katanya lagi.

Baca Juga: Nilai Fahri Hamzah Cocok Gantikan Moeldoko Jadi KSP, Syahrial: Ia Kritis dan Dianggap Role Model oleh Gibran

Adhie Massardi menjelaskan bahwa hal unik yang terjadi dalam persidangan tersebut yakni adanya kerumunan baru yang ditimbulkan pihak keamanan.

Yg unik, sidang delik kerumunan ciptakan kerumunan baru. Melibatkan polisi pula,” ucap Adhie Massardi secara tegas menjelaskan.

Meski seluruh personel menggunakan masker, lanjut dia, fenomena tersebut tetap merupakan kerumunan.

Memang pakai masker sih. Tp kan tetap kerumunan,” kata Adhie Massardi mengakhiri cuitannya.

Cuitan Adhie Massardi yang komentari persidangan Habib Rizieq Shihab.
Cuitan Adhie Massardi yang komentari persidangan Habib Rizieq Shihab. Tangkapan layar Twitter/@AdhieMassardi.
***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @AdhieMassardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x