Densus 88 Anti Teror Mabes Polri Masih Buru Terduga Teroris di Jakarta, Berinisial YI, ARH, dan NF

- 7 April 2021, 19:35 WIB
Anggota kepolisian menjaga Mabes Polri guna peningkatan audit pengamanan.
Anggota kepolisian menjaga Mabes Polri guna peningkatan audit pengamanan. /Antara/Imam Budilaksono

PR DEPOK - Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri masih memburu tiga dari empat terduga teroris di Jakarta.

Sebelumnya, keempatnya telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) sejak Rabu, 3 April 2021.

"DPO tersebut ada empat atas nama YI, AN, ARH, dan NF," kata Kabag Penum Mabes Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada Rabu, 7 April 2021.

Baca Juga: Berapa Lama Sertifikat Kartu Prakerja Muncul? Berikut Bocorannya

Menurut Ahmad Ramadhan, satu dari empat DPO yang merupakan terduga teroris berinisial AN telah ditangkap oleh Tim Densus 88 Anti Teror.

"Dari keempat DPO tersebut terduga berinisial AN telah ditangkap, sehingga dari empat DPO tersebut tinggal tiga DPO yang masih belum ditangkap," ucapnya.

Ketiga terduga teroris tersebut, yakni ARH (48) beralamat di Pesanggrahan Jakarta Selatan, NF (35) beralamat di Jagakarsa Jakarta Selatan, dan YI alias Jr (53) beralamat di Pasar Minggu Jakarta Selatan

Baca Juga: Soroti Kasus Bahar Smith, Luqman Hakim: Premanisme Berkedok Agama, Sungguh Dekat Pintu Terorisme Terbuka

Empat DPO tersebut, kata dia, berkaitan dengan empat terduga teroris yang telah ditangkap Densus 88 Anti Teror. Saat itu mereka berada di Condet (Jakarta Timur), Bekasi, dan Tangerang pada akhir Maret 2021.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x