Libur Lebaran 2021, Taman Margasatwa Ragunan Beri Transportasi TransJakarta Gratis bagi Pengunjung dari SMK 57

- 14 Mei 2021, 17:35 WIB
Pengunjung Kebun Binatang Ragunan Jakarta saat berlibur pada masa Libur Lebaran Idul Fitri 2021.
Pengunjung Kebun Binatang Ragunan Jakarta saat berlibur pada masa Libur Lebaran Idul Fitri 2021. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol/

PR DEPOK - Taman Margasatwa Ragunan memberikan layanan transportasi gratis Transjakarta para pengunjung dari SMK Negeri 57.

"Jadi dari Ragunan ke SMK 57 itu digratiskan bagi pengunjung, nah dari SMK 57 ke sana baru ada tiketnya," kata Staf Pelayanan Informasi dan Kehumasan Ragunan, Wahyudi Bambang dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada Jumat, 14 Mei 2021.

Keberadaan layanan Transjakarta gratis diharapkan mengurangi kemacetan akses menuju Ragunan. Kondisi ini biasa terjadi pada saat hari libur lebaran.

"Betul itu juga, yang kedua membantu pengunjung juga ya," ujar Wahyudi Bambang.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 14 Mei 2021: Apa yang akan Dilakukan Andin Usai Mengetahui Kejahatan Elsa?

Pengunjung Ragunan bisa memperoleh layanan Transjakarta secara gratis mulai Minggu, 16 Mei 2021.

"Sementara sampai hari Minggu tanggal 16 Mei," imbuhnya.

Taman Margasatwa Ragunan membatasi 30% jumlah pengunjung dari total kapasitas. Hal ini juga hanya bisa dinikmati pemegang KTP DKI Jakarta.

Sementara itu Pengelola Taman Margasatwa Ragunan membuat lingkaran khusus supaya sebaran pengunjung lebih tertata di taman.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x