Gerhana Bulan Total Rabu, 26 Mei 2021: Ini Jadwal Lengkap Melihat Gerhana di Seluruh Wilayah Indonesia

- 25 Mei 2021, 15:50 WIB
Ilustrasi gerhana bulan total.
Ilustrasi gerhana bulan total. /Dok. Lapan RI/

Gerhana mulai pukul 17.46 WIT dilanjutkan dengan gerhana sebagian mulai pukul 18.44 WIT, gerhana total mulai 20.09 WIT, puncak gerhana 20.18 WIT, dan berakhir pada 20.28 WIT.

Gerhana bulan adalah peristiwa terhalanginya cahaya Matahari oleh Bumi sehingga tidak semuanya sampai ke Bulan.

Baca Juga: Berikut Cara Mengontrol Kadar Tekanan Darah Tinggi, Penderita Hipertensi Wajib Menyimak

Gerhana Bulan Total terjadi saat posisi Matahari-Bumi-Bulan sejajar. Hal ini membuat Bulan masuk ke umbra Bumi. Akibatnya, saat fase totalitas gerhana terjadi Bulan akan terlihat kemerahan.

Gerhana Bulan Total tahun 2021 ini dapat disaksikan oleh negara-negara yang berada di wilayah Asia Timur, Asia Tenggara, Australia, Selandia Baru, Oseania, dan sebagian besar benua Amerika kecuali Kanada bagian Timur, Kepulauan Virgin sampai dengan Trinidad-Tobago, Brazil bagian Timur, Guyana, Suriname, dan Guyana Prancis.***

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: BMKG LAPAN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah