Perokok Memiliki Kemungkinan Terkena Covid-19 Lebih Tinggi, Berikut Ini Penjelasan Ahli

- 30 Mei 2021, 20:40 WIB
Ilustrasi rokok.
Ilustrasi rokok. /Pixabay/PublicDomainPictures

PR DEPOK - Risiko terkena penyakit Covid-19 disebutkan lebih tinggi pada perokok meurut penelitian.

Penelitian dari Organisasi Kesehatan Dunia itu dijelaskan oleh spesialis penyakit dalam dr. Pandang Tedi Adriyanto, M.Sc, Sp.PD, FINASIM dari Universitas Gadjah Mada.

"Merokok diketahui menjadi faktor risiko berbagai infeksi saluran pernapasan dan meningkatkan tingkat keparahan penyakit saluran pernapasan," ujar dr. Pandang pada Minggu, 30 Mei 2021.

Baca Juga: Penularan Covid-19 dari Hewan ke Manusia Sudah Terbukti di Luar Negeri, Perlu Prokes dan Vaksin Khusus

Menurut penelitian tersebut, rokok tak hanya memperparah ketika terkena Covid-19.

Lebih dari itu, rokok dapat memberikan dampak negatif terhadap kesehatan tubuh pada umumnya, seperti dikutip Pikiran Rakyat Depok dari Antara.

Dijelaskan olehnya bahwa organ pertama yang terkontaminasi saat merokok adalah saluran pernapasan dan paru-paru.

Dijelaskan bahwa Asap rokok dengan senyawa aktif, senyawa tar, dan nikotin akan mengalami reaksi.

Reaksi tersebut bermula dari masuknya asap rokok dalam alveolus paru-paru dan memberikan pengaruh negatif pada organ itu.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x