Tegas Tolak Wacana Presiden Tiga Periode, Ahmad Basarah: Ini Jauh dari Pandangan dan Sikap Politik PDIP

- 21 Juni 2021, 18:30 WIB
Wakil Ketua MPR RI, Ahmad Basarah.
Wakil Ketua MPR RI, Ahmad Basarah. /Antara/

Baca Juga: Ucapkan Selamat Ulang Tahun pada Jokowi, Andi Arief: Jangan Pernah Niat Nambah Waktu Berkuasa

Melihat penolakan Jokowi itu, Ahmad Basarah lantas menyatakan bahwa mempermainkan konstitusi dengan wacana tersebut sangat tak elok, apalagi jika hanya untuk kepentingan perorangan.

"Jadi, kalau subjeknya saja sudah tidak mau, saya kira sangat tidak elok konstitusi kita dipermainkan hanya kepentingan orang per orang saja," kata Wakil Ketua MPR tersebut.

Seperti diketahui sebelumnya, wacana presiden tiga periode kini ramai kembali disoroti publik.

Hal itu bermula dari usulan yang muncul terkait pemasangan Jokowi dengan Prabowo Subianto, yang sebelumnya merupakan kandidat lawan di Pilpres sebelumnya.

Baca Juga: Wacana Presiden Tiga Periode Kembali Muncul, Fadli Zon: Mungkin Ada yang Cari Proyek

Pihak yang mengusung Jokowi-Prabowo untuk maju ke Pilpres 2024 adalah Direktur Indo Barometer, M Qodari.

Qodari menjelaskan bahwa usulannya tersebut merupakan sebuah solusi dari permasalahan polarisasi masyarakat, yang terjadi pada Pilpres sebelum-sebelumnya.

Usulan pemasangan Jokowi-Prabowo itu sontak menuai protes dari banyak pihak, terutama para politisi karena dianggap menyalahi konstitusi.

Sebab sesuai aturan, batas jabatan menjadi presiden di Indonesia hanya dua periode saja.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x