Puji Luhut yang Kerap Bantu Jokowi, Ayang Utriza: Mau Bilang ‘Bismillah Komisaris’ tapi Sudah Penuh Semua

- 8 Juli 2021, 07:30 WIB
Profesor Bidang Kajian Timur Tengah, Ayang Utriza Yakin.*
Profesor Bidang Kajian Timur Tengah, Ayang Utriza Yakin.* //Instagram @ayang_utriza_yakin/

PR DEPOK – Profesor Bidang Kajian Timur Tengah, Ayang Utriza Yakin mengutarakan pendapatnya mengenai sosok Luhut Binsar Pandjaitan.

Dalam sebuah cuitannya, ia memberikan pujiannya kepada Luhut yang merupakan Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves).

Namun, tak sedikit pihak yang justru menduga bahwa Ayang Utriza tengah melontarkan sebuah sindiran.

Melalui akun Twitter-nya, ia mengaku bahwa dirinya banyak mengambil pelajaran yang sosok Luhut.

Baca Juga: Christ Wamea Unggah Foto Luhut dan Jokowi: Bapak Berdua Paling Visioner dalam Sejahterakan TKA China

Selain itu, Ayang Utriza pun mendoakan agar Luhut diberi kesehatan agar dapat membantu kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Saya banyak belajar dari Pak Luhut. Sehat terus Opung dlm membantu Pak Jokowi,” tulis Ayang Utriza.

Ia pun berharap agar Luhut tetap menjadi diri sendiri dan melakukan semua kerja keras seperti sedia kala.

“Jadilah dirimu, Kerja kerasmu yang terbaik. Milikilah hati yang baik, bersih, tulus,” ujarnya.

Baca Juga: Cara Daftar BST Kemensos Rp300 Ribu Beserta Cara Cek Online Penerima BST di cekbansos.kemensos.go.id

“Maka alam akan membantu mewujudkan mimpimu! Banyak misteri kehidupan, jangan sakiti orang!” katanya lagi.

Cuitan tersebut lantas direspons oleh Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Nadirsyah Hosen atau Gus Nadir.

Sama seperti Ayang Utriza, Gus Nadir juga diduga melayangkan sindirannya melalui akun Twitter @na_dirs.

Gus Nadir berharap Luhut akan segera memanggil Ayang Utriza untuk pulang dan mengabdi untuk Tanah Air.

Cuitan Ayang Utriza.
Cuitan Ayang Utriza.

“Aa Riza @Ayang_Utriza sangat bijak. Semoga Opung berkenan memanggil pulang Aa Riza mengabdi di tanah air,” ucap Gus Nadir.

Kembali menanggapi cuitan Gus Nadir, Ayang Utriza mengaku bahwa dirinya ingin mengatakan “Bismillah Komisaris”.

Akan tetapi, lanjut dia, semua jabatan komisaris tersebut kini sudah penuh.

“Mau jawab, bismillah komisaris, tetapi sudah penuh semua,” kata Ayang Utriza seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Kamis, 8 Juli 2021.

Baca Juga: 5 Bek Sayap yang Bisa Pindah di Bursa Transfer Musim Panas, Mulai dari Benjamin Mendy hingga Robin Gosens

Akademisi itu pun menjelaskan bahwa dirinya berada di Belgia karena ‘tidak laku’ di Indonesia.

“Saya ada di Belgia itu, karena di Tanah Air tidak laku,” tutur dia.

Tak hanya itu, ia mengungkapkan bahwa dirinya sudah cukup bahagia menjadi seorang peneliti dan dosen.

“Alhamdulilah, GusProf @na_dirs, jadi peneliti dan guru/dosen sudah cukup & saya bahagia,” ujarnya.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Twitter @Ayang_Utriza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x