Puncak 2 Hujan Meteor Juli hingga Agustus 2021 Bisa Disaksikan Dengan Mata Telanjang, Simak Penjelasan LAPAN

- 15 Juli 2021, 11:35 WIB
Ilustrasi hujan meteor.
Ilustrasi hujan meteor. / /pixabay/OpenClipart-Vectors./

PR DEPOK – Pada bulan Juli 2021, masyarakat bisa menyaksikan fenomena alam yaitu hujan meteor hanya dengan mata telanjang.

Informasi untuk menyaksikan puncak hujan meteor langsung tanpa bantuan alat apapun disampaikan oleh Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN).

Menurut LAPAN, masyarakat bisa langsung menyaksikan dengan mata telanjang dua puncak hujan meteor yakni Alfa Capricornid dan Delta Aquarid.

"Di bulan Juli ini, ada dua hujan meteor yang masih aktif yakni Alfa Capricornid dan Delta Aquarid," kata peneliti di Pusat Sains dan Antariksa Lapan Andi Pangerang dalam keterangannya, di Jakarta, pada Kamis 15 Juli 2021 sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: 5 Makanan Sehat Pembantu Mengurangi Nafsu Makan dan Fakta Menariknya

Fenomena hujan meteor ini menurut Andi akan terjadi pada 28 Juli 2021 pukul 10:00 WIB/11:00 WITA /12:00 WIT.

Sebagai informasi, Hujan meteor Alfa Capricornid terbentuk dari sisa debu komet 169P/NEAT.

Hujan meteor Alfa Capricornid dinamai berdasarkan titik radian atau titik awal kemunculan hujan meteor yang terletak di bintang Alfa Capricorni (Algedi) konstelasi Capricornus.

Pada tahun 2021, hujan meteor Alfa Capricornid sudah aktif sejak 3 Juli dan berakhir pada 15 Agustus mendatang.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x