Indonesia Akan Terima 45 Juta Dosis Vaksin Covid-19 di Bulan Agustus

- 2 Agustus 2021, 11:51 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pixabay/fernandozhiminaicela/

PR DEPOK - Diperkirakan sebanyak 45 juta vaksin Covid-19 akan tiba di Indonesia pada Agustus 2021.

Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi pada Minggu, 1 Agustus 2021.

Langkah ini adalah bentuk dari pemenuhan dosis vaksin yang terus dimaksimalkan oleh pemerintah.

Baca Juga: Mahfud MD Sebut Korupsi Bansos sebagai Musibah, Gus Umar: Apa Dia Gak Paham Arti Musibah?

"Bulan ini (Agustus) akan tiba Sinovac 35 juta, AstraZeneca 6 juta, Pfizer 3-5 juta," Siti Nadia Tarmizin seperti dikutip Pikiran Rakyat Depok dari PMJ News.

Menurut Siti, jika kasus Covid-19 di Jawa dan Bali sudah lebih terkendali maka ke 45 juta dosis vaksin tersebut akan didistribusikan secara merata ke 34 provinsi.

Diketahui bahwa hongga saat ini sebanyhak 50% dosis vaksin Covid-19 didistribusikan ke tujuh provinsi di Pulau Jawa dan Bali.

Langkah tersebut dilakukan karena kasus Covid-19 di Jawa dan Bali cukup tinggi.

Diungkapkan Siti bahwa ada beberapa daerah seperti Sumatera Barat, Lampung, Bengkulu Jambi, Sulawesi Selatan yang sudah tidak memiliki stok vaksin.

Baca Juga: Sinopsis Film Crank: High Voltage, Aksi Jason Statham Menyelamatkan Jantungnya

“Tetapi minggu ini kami sudah mendistribusikan vaksin sebanyak 4 juta pada minggu ke-3 dan minggu depan sebanyak 6 juta dosis," tuturnya.

Diketahui bahwa rentang waktu pemberian dosis kedua vaksin Covid-19 adalah 28 hari setelah pemberian dosis pertama.

"Kalaupun kita dalam kondisi tidak sehat, jadwal vaksinasi kedua dapat ditunda sampai kondisi lebih sehat dan lanjut dosis kedua, tetapi lebih cepat lebih baik mendekati jarak 28 hari," terang Siti.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah