Angka Kasus Covid-19 Jawa-Bali Tunjukan Penurunan, Jokowi Ungkapkan Rasa Syukur

- 6 Agustus 2021, 13:00 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /YouTube/@Sekretariat Presiden

PR DEPOK - Angka kasus Covid-19 di pulau Jawa dan Bali terus mengalami penurunan setelah sebelumnya melonjak dalam beberapa waktu terakhir.

Turunnya angka kasus Covid-19 terjadi juga di wilayah DKI Jakarta yang sebelumnya mencatatkan kasus Covid-19 yang tinggi.

Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden RI Joko Widodo saat meresmikan Rumah Sakit Modular Pertamina di Tanjung Duren, Jakarta Barat pada Jumat, 6 Agustus 2021.

Baca Juga: Nigeria Berhasil Gagalkan Penyelundupan Gading Gajah dan Sisik Trenggiling Seharga Rp759 juta

"Kita patut bersyukur, bahwa pada pagi ini angka-angka menunjukkan kasus pandemi Covid-19 di Jawa dan Bali kembali menurun, utamanya di DKI Jakarta," ujar Jokowi seperti dikutip Pikiran Rakyat Depok dari PMJ News.

Menurut Jokowi, turunnya kasus Covid-19 bisa dilihat melalui angka keterisian tempat tidur.

Bed occupancy rate (BOR) ini dilihat dari rumah sakit-rumah sakit yang menjadi rujukan pasien Covid-19.

Seperti salah satunya adalah Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, jakarta pada Jumat pagi.

Tadi pagi, angka keterisian di RSDC Wisma Atlet mencapai 25 persen.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x