Bagi-bagi Bansos Jokowi Berujung Kerumunan, Ali Syarief: Kalau Gini Terus, Gimana Negara Bisa Tertib?

- 12 Agustus 2021, 09:40 WIB
Ali Syarief menyoroti kerumunan yang terjadi dalam pembagian sembako dari Presiden Jokowi.
Ali Syarief menyoroti kerumunan yang terjadi dalam pembagian sembako dari Presiden Jokowi. /Kolase dari Instagram @alisyarief50 dan tangkap layar YouTube Sekretariat Presiden

PR DEPOK - Akademisi Cross Culture, Ali Syarief, mengomentari pembagian bantuan sosial atau bansos dari Presiden Jokowi di Terminal Grogol, Jakarta Barat belum lama ini.

Ali Syarief mengamati kerumunan warga yang terjadi pada saat pembagian bansos tersebut dilakukan.

Menurutnya, jika pembagian bansos yang berujung kerumunan warga ini terus terulang, ia meragukan bahwa negara bisa tertib.

Baca Juga: Tanggapi Keputusan Pemerintah Hapus Angka Kematian dari Indikator Penanganan Covid-19, Mardani Ali: Ini Bahaya

"Kalau kelakuannya begini terus, bgmn negara ini bisa tertib, ya?" ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @alisyarief.

Cuitan Ali Syarief.
Cuitan Ali Syarief. Tangkap layar Twitter @alisyarief

Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi menyambangi Terminal Grogol pada Selasa, 11 Agustus 2021.

Orang nomor satu RI itu nampak datang menggunakan mobil sedan berwarna hitam.

Baca Juga: Prediksi Liga Inggris Brentford Vs Arsenal, The Gunners Siap Dulang Poin Penuh

Namun, Jokowi hanya menurunkan kaca mobilnya sebentar dan menyapa warga yang antusias melihat kedatangannya.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x