ICW Kritik Juliari Cuma Minta Maaf ke Jokowi-Megawati, Teddy: Hal Remeh Beginian Gak Ngerti, Dibahas Pula!

- 13 Agustus 2021, 21:21 WIB
Eks politisi PKPI Teddy Gusnaidi.
Eks politisi PKPI Teddy Gusnaidi. /Twitter.com/@TeddyGusnaidi.

PR DEPOK – Mantan politisi PKPI Teddy Gusnaidi merespons pernyataan Indonesia Corruption Watch (ICW) soal permintaan maaf Juliari Batubara.

Sebelumnya, ICW merasa heran karena permintaan maaf Juliari selaku eks Mensos tersebut tidak ditujukan kepada rakyat Indonesia.

Diketahui, Juliari hanya meminta maaf kepada dua figur politik, yakni Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga: Cek Cara Daftar BLT Anak Sekolah 2021, Hanya 3 Syarat Ini Bisa Dapat Bantuan Rp4,4 Juta

Terkait pernyataan ICW tersebut, Teddy Gusnaidi mengungkapkan bahwa seorang Menteri memang bertanggungjawab kepada Presiden dan bukan ke rakyat.

Pasalnya, menurut Teddy Gusnaidi, Menteri memang diketahui merupakan pembantu Presiden dalam pemerintahan satu negara.

Loh? Menteri itu memang bertanggungjawab ke Presiden bukan ke rakyat, karena menteri Pembantu Presiden," ucapnya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @Teddy Gusnaidi pada Jumat, 13 Agustus 2021.

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Minta Panglima TNI Turunkan Bendera Asing yang Dipasang

Lebih lanjut, Teddy Gusnaidi pun menjelaskan mengapa Juliari melontarkan permintaan kepada Megawati atas kasus yang menjeratnya.

Lalu kenapa ke bu Mega juga? Ya iyalah, kan Juliari ‘diajukan’ oleh Partai utk jadi Menteri,” tuturnya menjelaskan.

Di cuitan yang sama, Teddy Gusnaidi mengaku sangat menyayangkan pihak ICW yang tidak mengerti persoalan seperti demikian.

Oleh sebab itu, Teddy Gusnaidi meminta LSM seperti ICW untuk lebih meningkatkan lagi terkait kualitasnya.

Baca Juga: Syarat Dapatkan BLT Anak Sekolah Agustus 2021 untuk Tingkat SD, SMP, SMA Beserta Cara Mencairkannya

Udah hal remeh beginian gak ngerti, dibahas pula! Perlu di upgrade nih LSM ICW,” ujar Teddy Gusnaidi mengakhiri cuitannya.

Cuitan Teddy Gusnaidi.
Cuitan Teddy Gusnaidi. Tangkap layar Twitter.com/@TeddyGusnaidi.
***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @TeddyGusnaidi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x