Vladimir Putin Akui Tak Pernah Permasalahkan Umat Islam, Dipo Alam: Menyejukkan Kami di Indonesia

- 22 Agustus 2021, 15:10 WIB
Mantan Sekretaris Kabinet Republik Indonesia, Dipo Alam.
Mantan Sekretaris Kabinet Republik Indonesia, Dipo Alam. /ANTARA/Yudhi Mahatma.

PR DEPOK - Mantan Sekretaris Kabinet RI, Dipo Alam baru-baru ini menyoroti pernyataan Presiden Rusia, Vladimir Putin terkait Islam.

Dalam salah satu wawancaranya, Vladimir Putih pernah menyatakan bahwa pemerintahannya tak pernah mempermasalahkan orang Islam.

Vladimir Putin mengaku banyak warga Rusia yang juga beragama Islam dan mereka tidak pernah membuat masalah.

Baca Juga: Tetap Tempuh Jalur Hukum Usai Maafkan Haters, Ayu Ting Ting: Supaya Nggak Sembarangan Menggunakan Medsos

Menanggapi hal itu, Dipo Alam tampak mengapresiasi pendapat yang disampaikan oleh presiden Rusia tersebut.

Dia bahkan menilai pernyataan Vladimir Putin soal Islam tersebut begitu bagus dan terkesan bersahabat.

"Presiden Vladimir Putin bagus pernyataannya, bersahabat," kata Dipo Alam seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @dipoalam49 pada Minggu, 22 Agustus 2021.

Baca Juga: Aurel Diberi Kemudahan untuk Hamil, Krisdayanti: Calon Orang Tua Terpilih, Ada Maksud dan Tujuan Allah

Tak hanya itu, Dipo Alam juga menyatakan bahwa pernyataan Vladimir Putin berhasil menyejukkan warga Indonesia, khususnya umat Muslim.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Pikiran Rakyat Twitter @dipoalam49


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x