Tinjau Persiapan Sejumlah Venue Pertandingan PON XX Papua, Mahfud MD: Akan Berjalan Baik

- 11 September 2021, 07:47 WIB
Menko Polhukam, Mahfud MD.
Menko Polhukam, Mahfud MD. /dok. Kemenko Polhukam RI

PR DEPOK - Gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua tak lama lagi akan berlangsung di sejumlah wilayah di Papua.

Sejumlah persiapan telah selesai dilakukan dan dinyatakan siap untuk menghajat kegiatan bergengsi tersebut.

Menko Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam) Mahfud MD yang meninjau sejumlah venue pertandingan memastikan persiapan PON XX Papua 2020 sudah rampung.

Baca Juga: Masih Berstatus Siaga, 2 Kubah Lava Merapi Alami Tambahan Ketinggian dan Peningkatan Volume dalam Sepekan

Usai meninjau langsung kesiapan di sejumlah venue pertandingan pada Jumat, 10 September 2021, Mahfud optimis PON XX Papua akan berlangsung dengan lancar.

"Kalau bagi saya pribadi memberi keyakinan bahwa ini akan berjalan baik. Mudah-mudahan keyakinan saya ini terjaga sampai benar-benar terlaksana dengan baik. Saat ini PON dan Peparnas sudah siap dilaksanakan," tutur Mahfud dengan optimis.

Namun demikian, secara jujur Mahfud menyebut mada sedikit kekurangan di sejumlah venue.

Mengenai hal tersebut, dirinya telah berbicara langsung dengan Kadispora setempat dan memastikan bahwa kekurangan yang masih ada tersebut bisa ditanggulangi sebelum tanggal 22 September 2021.

"Sehingga ini akan berjalan sesuai dengan jumlah cabang olahraga dan venue-venue yang diperlukan," katanya seperti dikutip Pikiran Rakyat Depok dari PMJ News.

Baca Juga: Prediksi dan Susunan Skuad Manchester United Vs Newcastle United dalam Laga Premier League 2021-2022

Sebagai informasi bahwa pembukan PON XX Papua akan dilaksanakan pada 2 Oktober 2021 mendatang.

Presiden Joko Widodo akan meresmikan PON XX 2020 secara langsung.

Mahfud MD memiliki harapan besar upacara pembukaan tersebut bisa berlangsung dengan lancar, aman, dan meriah.

"Aman itu artinya aman dari tindakan kriminal, atau keributan, atau kericuhan. Sekaligus aman dari Covid-19. Sehingga protokol kesehatan harus tetap menjadi hal yang tak boleh dilupakan," pungkasnya.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x