Soroti Sektor Pariwisata dan Bandara yang Dibuka Kembali, Prof Zubairi: Lakulanlah Bertahap dan Selalu Waspada

- 16 Oktober 2021, 19:20 WIB
Profesor Zubairi Djoerban khawatir adanya gelombang ketiga Covid-19.
Profesor Zubairi Djoerban khawatir adanya gelombang ketiga Covid-19. /Foto: Instagram/@profesorzubairi/

PR DEPOK – Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Prof Zubairi Djoerban menyoroti kabar sektor pariwisata dan bandara yang dibuka kembali.

Prof Zubairi kembali teringat akan peristiwa awal pandemi, dimana hanya sedikit orang yang menganggap serius Covid-19.

Hal lain yang kemudian disinggung oleh Prof Zubairi adalah ketika masyarakat panik dalam mencari oksigen dan tempat tidur di rumah sakit di dua bulan yang lalu.

Baca Juga: Bali Diguncang Gempa Berkekuatan 4,8 SR, Tiga Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Prof Zubari menyampaikan hal ini melalui unggahan di media sosial Twitternya @ProfesorZubairi.

“Rasanya kayak di awal pandemi ketika cuma sedikit orang yang anggap serius Covid-19. Kita mudah lupa—dengan segala sesuatunya yang hampir dibuka semua. Dari bandara hingga pariwisata. Padahal baru dua bulanan silam kita panik cari oksigen dan tempat tidur di rumah sakit. Ingat?,” kata Prof Zubairi dikutip Pikiranrakyat-depok.com.

Tentunya Prof Zubairi mendukung dilakukannya pemulihan di bidang ekonomi, tetapi ia mengingatkan untuk melakukannya secara bertahap dan selalu waspada.

“Tentu saya amat mendukung pemulihan. Tapi lakukanlah bertahap dan selalu waspada,” tuturnya.

Menurut Prof Zubairi pemulihan harus dilakukan bertahap sebab mobilitas orang-orang sangat memainkan peran penting dalam pandemi Covid-19.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Twitter @ProfesorZubairi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x