Pemerintah Kaji Ulang Tes PCR untuk Syarat Perjalanan, Gus Umar: Selamat Bergembira Menteri yang Berbisnis PCR

- 8 November 2021, 21:31 WIB
Tokoh NU, Gus Umar menanggapi pemerintah yang berencana mengkaji ulang kebijakan tes PCR sebagai syarat untuk perjalanan.
Tokoh NU, Gus Umar menanggapi pemerintah yang berencana mengkaji ulang kebijakan tes PCR sebagai syarat untuk perjalanan. /Instagram @umarhasibuan70

PR DEPOK - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Umar Hasibuan alias Gus Umar memberikan tanggapannya terkait kabar dikajinya kembali kebijakan tes PCR bagi penumpang transportasi.

Dalam keterangan tertulisnya, Gus Umar tampak menyindir pihak-pihak yang diduga terlibat dalam bisnis tes PCR dengan memberikan ucapan selamat.

Gus Umar memberikan ucapan selamat bergembira kepada menteri-menteri yang diduga terlibat dalam isu bisnis tes PCR, karena kini tes PCR akan dipertimbangkan kembali menjadi syarat bagi penumpang sejumlah transportasi.

Baca Juga: 7 Zodiak Ini Punya Bakat Luar Biasa, Cancer, Leo, dan Capricorn Apa Bakatnya?

Berdasarkan kabar yang berkembang, sejumlah menteri yang diduga terlibat dalam bisnis tes PCR tersebut adalah Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri BUMN, Erick Thohir.

"Selamat bergembira menteri yg berbisnis PCR," ucap Gus Umar seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @UmarHasibuan75_ pada Senin, 8 November 2021.

Cuitan Gus Umar.
Cuitan Gus Umar. Tangkap layar Twitter @UmarHasibuan75_.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pemerintah melalui Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali, Luhut Binsar Pandjaitan menyebut telah terjadi tren kenaikan kasus Covid-19 di beberapa wilayah.

Baca Juga: Luhut Sebut Telah Terjadi Tren Kenaikan Kasus Covid-19, Refrizal: Jualan PCR Bakal Tambah Laris Manis dong ?

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA Twitter @UmarHasibuan75_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x