Pemkab Lumajang Siapkan Sekolah Jadi Lokasi Pengungsian Warga Semeru, Bupati: Berharap Tindak Lanjut Recovery

- 6 Desember 2021, 16:09 WIB
Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (kiri) mengunjungi Posko Pengungsian di Balai Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Sabtu, 4 Desember 2021 malam.
Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (kiri) mengunjungi Posko Pengungsian di Balai Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Sabtu, 4 Desember 2021 malam. /ANTARA/HO-Diskominfo Lumajang.

PR DEPOK - Sekolah-sekolah akan disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur, untuk dijadikan lokasi pengungsian bagi warga terdampak awan panas guguran (APG) Gunung Semeru.

Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengungkapkannya saat berada di Kantor Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, pada Senin, 6 Desember 2021.

"Saat ini kami sedang mempersiapkan dan memastikan sekolah-sekolah di Kecamatan Candipuro bisa menjadi tempat pengungsian," kata Bupati Lumajang, Thoriqul Haq.

Baca Juga: Yasonna Laoly Sebut UU Cipta Kerja Masuk Daftar Kumulatif Terbuka: Tak Perlu Dimasukkan dalam Prolegnas 2022

Adapun menurut Thoriqul, adanya tambahan lokasi pengungsian ini, karena beberapa lokasi pengungsian yang sudah ada seperti Balai Desa Penanggal mulai penuh oleh warga yang mengungsi.

"Kami akan memastikan bagaimana ruang kelasnya cukup, toiletnya cukup, dengan distribusi logistik yang cukup di sekolah-sekolah yang dijadikan tempat pengungsian," kata Thoriqul Haq, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Lebih lanjut, Thoriqul menjelaskan bahwa kebijakan tersebut diambil agar lokasi pengungsian tidak  penuh sesak.

Baca Juga: Awan Panas Guguran Gunung Semeru Menewaskan 15 Warga, BNPB: Posko Tetap Melakukan Operasi Pencarian

Hal ini juga karena saat ini situasi masih dalam masa pandemi Covid-19, sehingga protokol kesehatan (prokes) juga diharapkan bisa tetap dipatuhi oleh masyarakat.

Adapun Bupati Lumajang yang biasa disapa Cak Thoriq tersebut menuturkan bahwa pihaknya saat ini sedang fokus melakukan evakuasi warga, dan selanjutnya akan fokus terhadap proses pemulihan masyarakat.

Halaman:

Editor: Erta Darwati

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x