Beredar Kabar Jokowi Sebut Minum Bodrex Bisa Sembuhkan Virus Corona dalam 5 Menit

- 30 Januari 2020, 10:10 WIB
TABUNG tes mengandung sampel positif virus corona, 29 Januar 2020.*
TABUNG tes mengandung sampel positif virus corona, 29 Januar 2020.* /DADO RUVIC/REUTERS/

Selain itu , Jabar Saber Hoaks juga membuat klarifikasi informasi yang bersifat misinformasi. Misinformasi merupakan informasi yang salah, namun oknum yang membagikan berita tersebut percaya bahwa informasi yang ia sebarkan adalah benar.

Masih ingat dengan video narasi seorang perempuan menjelaskan bahwa air rebusan bawang putih dapat menyembukhan penyakit yang disebabkan oleh virus corona?

Jabar Saber Hoax membuat klarifikasi tentang berita tersebut dan melabelinya sebagai sebuah misinformasi.

"Doktet spesialis paru Faisal Yunus, virus corona yang saat ini menyebar di dunia belum ada obatnya. Dia mengatakan, informasi virus tergantung dari daya tahan tubuh seseorang. Bila daya tahannya baik, dapat sembuh sendiri. Maka, bila ada yang sembuh dengan makan bawang putih, sembuhnya ini kemungkinan memang sembuh sendiri. Jadi bila tidak makan bawang putih pun bisa sembuh," ujar pengelola akun Instagram Jabar Saber Hoaks berdasarkan wawancara yang dilakukan pada dokter spesialis paru, Prof. dr. Faisal Yunus, Ph.D., Sp.P (K).

Informasi itu dilabeli sebagai misinformasi karena oknum yang ada didalam video narasi tersebut percaya bahwa air rebusan bawang putih dapat menyembuhkan penyakit yang disebabkan oleh virus corona.

Warganet yang menganggap video narasi tersebut sebagai informasi yang memberikan banyak manfaat membagikan video tersebut meski belum jelas apakah air rebusan bawang putih benar dapat menyembuhkan.***

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x