Komentari AHY yang Jogging dengan Rompi Ala Militer, Abdillah Toha: Maksudnya Apa Anak Mantan Presiden Ini?

- 27 Januari 2022, 12:28 WIB
Mantan Anggota DPR RI, Abdillah Toha menyoroti aksi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang jogging menggunakan rompi ala militer.
Mantan Anggota DPR RI, Abdillah Toha menyoroti aksi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang jogging menggunakan rompi ala militer. /Kolase AHY (kiri) Instagram @AgusYudhoyono dan Abdillah Toha (kanan) Instagram @rianernest.

PR DEPOK - Mantan Anggota DPR RI, Abdillah Toha baru-baru ini terlihat mengomentari video Ketua Umum Parta Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), yang tengah lari pagi atau jogging.

Dalam video yang disoroti Abdillah Toha, AHY tampak berjalan mengenakan rompi pemberat ala militer dengan tambahan tulisan 'AHY' di depannya.

Seolah penasaran, Abdillah Toha pun mempertanyakan maksud dari AHY menggunakan pakaian ala militer hanya untuk sekadar jogging.

Baca Juga: Baru Mau Temui Vicky Prasetyo usai Resmi Bercerai dari Kalina Ocktaranny, Deddy Corbuzier: Gue Gak Perlu Izin

Pertanyaan itu dilayangkannya kepada publik melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @AT_AbdillahToha.

"Kira2 maksudnya apa anak mantan presiden ini pakai rompi anti peluru?," kata Abdilla Toha seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Kamis, 27 Januari 2022.

Cuitan Abdillah Toha.
Cuitan Abdillah Toha. Tangkapan layar Twitter @AT_AbdillahToha.

Penampilan tak biasa itu juga diunggah langsung oleh AHY berupa dua foto di akun Twitter-nya.

Baca Juga: Soal Konsesi Tambang di IKN, Sudjiwo Tedjo Sindir Kepala Bappenas: UU IKN kan Udah Didialogkan dengan Rakyat

Dalam foto tersebut, AHY menggunakan rompi pemberat ala militer, dengan kaos dan celana pendek berwarna hitam.

Putra Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu juga terlihat menggunakan sepatu PDL, yang sering dipakai oleh prajurit TNI.

Pada keterangan foto, AHY menjelaskan kegiatannya tersebut dan mengajak publik untuk ikut dengannya berolahraga.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos 2022 Secara Online dengan KTP, Dapatkan Bantuan PKH Rp3 Juta untuk Balita dan Ibu Hamil

"Pagi ini olahrga menyusuri jalanan Jakarta Selatan. Next time, ada yg mau ikut?," ucap AHY melalui akun Twitter @AgusYudhoyono pada Senin, 24 Januari 2022 lalu.

Cuitan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Cuitan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Tangkapan layar Twitter @AT_AbdillahToha.

Selain itu, yang tak kalah menghebohkan adalah pemandangan di samping jalan yang dilewati AHY, yakni munculnya truk militer berwarna coklat.

Truk bernama Unimog tersebut terkenal di kalangan militer, dan digunakan untuk berbagai kepentingan di internal militer.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @AgusYudhoyono Twitter @AT_AbdillahToha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x