Kabar Baik dari Jakarta, KSBB Diluncurkan dan Kasus Kesembuhan Melonjak Drastis

- 2 Mei 2020, 17:22 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menjelaskan soal PSBB yang diberlakukan di wilayah Jakarta yang dimulai 10 April 2020 sampai 23 April 2020
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menjelaskan soal PSBB yang diberlakukan di wilayah Jakarta yang dimulai 10 April 2020 sampai 23 April 2020 /Pemprov DKI Jakarta

Baca Juga: Peringati Hari Pendidikan Nasional, Kemdikbud Gelar Upacara Bendera Virtual 

Sementara untuk kasus di Indonesia, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kembali menyampaikan data terbaru mengenai pasien virus corona di Indonesia.

Achmad Yurianto mengumumkan jumlah kasus pasien positif per Sabtu sore ini kembali bertambah sebanyak 292 orang.

"Kini total pasien positif virus corona di Indonesia sebanyak 10.843 orang," kata Achmad Yurianto saat sesi konferensi pers di Media Center Gugus Tugas Covid-19, Jakarta.

Kemudian untuk pasien yang sudah dinyatakan sembuh dan dibolehkan untuk pulang kembali bertambah cukup drastis yakni 74 orang, sehingga total pasien sembuh hingga sore ini berjumlah 1.665.

Selanjutnya, pasien meninggal dunia akibat virus corona, disebutkan Achmad Yurianto bertambah cukup banyak dibandingkan dua hari sebelumnya, yaitu sebanyak 31 orang.

Baca Juga: Pemasok Sabu bagi Dua Oknum Polisi Dituntut Hukuman Mati, Diduga Kaki Tangan Bandar Besar 

"Jadi jumlah korban meninggal akibat virus corona di Indonesia sebanyak 831 orang," ucapnya.

Sebelumnya pada Jumat 1 Mei 2020, terdata sebanyak 10.551 orang dinyatakan positif virus corona, dengan 1.591 orang sembuh, dan 800 orang meninggal dunia.

Bukan hanya mengabarkan pasien positif, sembuh, dan meninggal saja, Achamd Yurianto juga menyampaikan data terkini jumlah orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP).

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x