Beri Saran Luhut Pandjaitan yang Akui Capek Urus RI, HNW: ya Istirahat Saja, Jangan Malah Bermanuver

- 14 Maret 2022, 18:12 WIB
Luhut Pandjaitan mengaku dirinya sudah capek mengurus Indonesia, Hidayat Nur Wahid (HNW) beri tanggapan begini.
Luhut Pandjaitan mengaku dirinya sudah capek mengurus Indonesia, Hidayat Nur Wahid (HNW) beri tanggapan begini. /ANTARA FOTO/Fikri Yusuf./

PR DEPOK – Beberapa waktu terakhir, nama Luhut Binsar Pandjaitan menuai sorotan usai buka-bukaan soal wacana penundaan Pemilu 2024.

Pada kesempatan yang sama, Luhut Pandjaitan juga mengaku capek menjadi seorang Menteri. Dirinya pun akan berhenti di tahun 2024 mendatang.

Di samping itu, Luhut Pandjaitan mengaku siap jika diminta untuk membantu pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai penasihat presiden.

Tak hanya itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) ini mengatakan, mengurus Indonesia tidaklah mudah.

Baca Juga: Politisi PDIP Pertanyakan Kapasitas Luhut yang Bahas Penundaan Pemilu, Gus Umar: Berani Bilang di Depan Luhut?

Merespons pernyataan Luhut Pandjaitan itu, Hidayat Nur Wahid (HNW) melontarkan kritikan melalui akun Twitter pribadinya, @hnurwahid.

Dalam tanggapannya, HNW menyarankan Luhut Pandjaitan untuk beristirahat apabila memang merasa lelah dalam mengurus bangsa Indonesia.

"Jangan malah bermanuver dengan isu-isu yang bikin capek," kata HNW, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Senin, 14 Maret 2022.

Baca Juga: Meliput Perang di Ukraina, Pembuat Film Lepas AS Tewas Ditembak Mati Tentara Rusia

Lantas, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengungkapkan isu-isu yang dimaksudnya membuat Luhut Pandjaitan merasa capek.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah