Kepala Otorita IKN Bambang Susantono Datangi KPK, Ada Apa?

- 21 Maret 2022, 12:18 WIB
Ilustrasi - Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono dikonfirmasi melakukan kunjungan ke KPK.
Ilustrasi - Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono dikonfirmasi melakukan kunjungan ke KPK. /ANTARA/Benardy Ferdiansyah.

PR DEPOK - Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN), Bambang Susantono mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini, Senin, 21 Maret 2022.

Plt Juru Bicara KPK Bidang Pencegahan, Ipi Maryati Kuding memberikan keterangan terkait kedatangan Kepala Otorita IKN ke KPK.

Saat dikonfirmasi, ia menyatakan kedatangan Bambang Susantono ke KPK ini guna berkonsultasi terkait pembangunan IKN Nusantara.

"Pertemuan dimaksudkan untuk berdiskusi dan konsultasi terkait pelaksanaan tugas Kepala Otorita IKN dalam melaksanakan tahapan pembangunan IKN," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Puan Maharani Tekankan Jauhi Konflik dan Perselisihan Antar Negara dalam Sidang IPU, Sarankan Kolaborasi

Dijelaskan Ipi, KPK bakal mendampingi proses pembangunan IKN di Penajam Paser Utara sesuai dengan permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Kami membentuk satgas khusus untuk mendampingi yang terdiri dari tim koordinasi dan supervisi, monitoring, dan Strategi Nasional Pencegahan Korupsi," ucap Plt Jubir KPK.

Sebagai informasi, Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono sebelumnya telah menyusun rencana pertemuan serta diskusi dengan KPK.

Baca Juga: Bukan karena Pawang, Sandiaga Uno Sebut Hujan Berhenti di Sirkuit Mandalika Berkat Doa Ibu Negara Iriana

Hal itu dilakukan guna memastikan pembentukan struktur organisasi IKN tetap mengindahkan tata kelola yang baik, demi menumbuhkan kepercayaan investor dalam pembangunan IKN.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x