Pendaftaran Online Mudik Gratis Lebaran 2022 Dibuka Hari Ini, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

- 9 April 2022, 20:30 WIB
Poster Mudik Gratis dari Kementerian Perhubungan.
Poster Mudik Gratis dari Kementerian Perhubungan. /www.mudikhubdat2022.com

PR DEPOK - Informasi pendaftaran online mudik gratis Lebaran 2022 yang dibuka hari ini telah tersedia dalam artikel ini, lengkap dengan syarat dan cara daftarnya.

Program mudik gratis Lebaran 2022 kembali digulirkan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub), setelah dua tahun sebelumnya libur karena pandemi Covid-19.

Soal mudik gratis Lebaran 2022 itu disampaikan langsung oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Budi Setiyadi dalam konferensi pers daring yang digelar di Jakarta, pada Jumat, 8 April 2022.

Baca Juga: Bansos PKD Cair di April 2022, Ini Syarat Pemilik KLJ Dapatkan Bantuan Rp2,4 Juta

Masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman untuk merayakan hari raya Idul Fitri, bisa daftar online mudik gratis lebaran 2022 yang dibuka hari ini, Sabtu, 9 April 2022.

Cara daftar online mudik gratis lebaran 2022 bisa dilakukan dengan mengakses laman www.mudikhubdat2022.com.

Sebelum mendaftar, simak terlebih dahulu syarat daftar mudik gratis 2022 di bawah ini:

Baca Juga: BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu Cair sebelum Lebaran, Simak Mekanisme Penyaluran Lewat Kantor Pos

1. Pemudik wajib memiliki dokumen sah kependudukan seperti KTP dan KK, sudah vaksin lengkap/booster.

2. Bagi calon pemudik yang baru vaksin dosis 2, diwajibkan membawa hasil tes antigen maksimal 1x24 jam atau PCR maksimal 3x24 jam sebelum keberangkatan.

3. Sementara itu bagi yang baru mendapatkan dosis 1, wajib membawa bukti tes PCR maksimal 3x24 jam sebelum pemberangkatan.

Baca Juga: Bansos PKD Cair di Tanggal Ini, Berapa Besaran Dana yang Akan Didapat Penerima KLJ, KAJ, dan KPDJ?

4. Bagi pemudik yang memiliki kondisi kesehatan khusus dapat membawa bukti hasil tes PCR 3x24 jam dan surat keterangan rumah sakit pemerintah bahwa yang bersangkutan belum atau tidak dapat mengikuti vaksinasi covid-19 pada saat pemberangkatan.

5. Sedangkan untuk pemudik anak-anak wajib menyerahkan dokumen KK.

6. Wajib mendownload dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi. Sementara masyarakat yang tidak memiliki aplikasi PeduliLindungi wajib menunjukkan bukti kartu vaksin dan booster.

Masyarakat yang merasa memenuhi syarat di atas, bisa segera daftar mudik gratis 2022 di laman mudikhubdat2022.com.

Baca Juga: Resep Oseng Sapi Campur Brokoli, Lezat dan Bergizi Cocok untuk Menu Buka Puasa

Berikut cara daftar mudik gratis lebaran 2022 secara online di laman mudikhubdat2022.com:

1. Login ke laman www.mudikhubdat2022.com.

2. Isi data lengkap, kemudian menunggu verifikasi dan validasi sistem.

3. Setelah proses verifikasi dan validasi berhasil, calon pemudik dapat mengunduh dan cetak QR e-tiket peserta mudik.

Baca Juga: Link, Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran 2022 Online, Tersedia untuk 10.500 Penumpang

4. Calon pemudik dapat membawa QR e-tiket tersebut beserta data pendukung lainnya (KTP, Kartu Keluarga/KK, Bukti Vaksin) ke lokasi registrasi untuk mendapatkan nomor bus.

Sebagai informasi, pendaftaran mudik gratis 2022 yang dibuka mulai 9 April meliputi 14 kota tujuan di Jawa Tengah yakni, Tegal, Semarang, Demak, Kudus, Boyolali, Solo, Klaten, Wonogiri, Wonosari, Yogyakarta, Magelang, Wonosobo, Kebumen, Purwokerto.

Kabarnya, Kemenhub menyediakan 350 unit bus yang mampu mengangkut penumpang 10.500 orang untuk mendukung program mudik gratis lebaran 2022.

Adapun dari 350 unit bus tersebut, 280 diantaranya digunakan untuk keberangkatan dengan kuota 8.100 penumpang.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BSU 2022 Pakai KTP via bpjsketenagakerjaan.go.id, Simak Pekerja yang Dapat BLT

Sedangkan 80 unit bus sisanya digunakan untuk arus balik dengan target penumpang 2400 orang.

Keberangkatan bus mudik gratis ini dijadwalkan pada 28 April 2022. Untuk keberangkatan arus balik disiapkan bus dari 5 kota yakni Purwokerto, Semarang, Yogyakarta, Solo, dan Wonogiri.

Tak hanya bua, untuk menampung motor yang akan dibawa pemudik, Ditjen Hubdat juga telah menyiapkan sebanyak 34 unit truk yang akan diberangkatkan menuju Purwokerto, Semarang, Yogyakarta, Solo, dan Wonogiri.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah