Pengeroyokan Ade Armando Lebih Viral dari Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa, Tifatul: Target Opini Kadang Kena Twist

- 13 April 2022, 11:25 WIB
Politisi PKS, Tifatul Sembiring menanggapi berita pengeroyokan pegiat media sosial, Ade Armando.
Politisi PKS, Tifatul Sembiring menanggapi berita pengeroyokan pegiat media sosial, Ade Armando. /Facebook.com/Tifatul Sembiring.

Salah satunya, Presiden Jokowi didesak untuk bersikap tegas menolak wacana penundaan Pemilu 2022 atau perpanjangan jabatan 3 periode.

Kemudian, para mahasiswa juga menuntut Jokowi untuk menyelesaikan permasalahan mafia-mafia yang muncul, seperti mafia minyak goreng yang telah merugikan rakyat.

Namun di tengah terjadinya aksi unjuk rasa, pegiat media sosial sekaligus Dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando datang ke tempat aksi dan habis dikeroyok massa.

Baca Juga: Update Kasus Penganiayaan Ade Armando: Polisi Tetapkan 6 Tersangka, Dua di Antaranya Wiraswasta

Pengeroyokan yang diduga dilakukan oleh oknum penyusup itu mengakibatkan Ade Armando babak belur hingga kehilangan celananya akibat ditelanjangi oleh pelaku.

Peristiwa tersebut sempat terekam dalam video yang tersebar luas di media sosial hingga menuai banyak komentar dari berbagai pihak.***

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @tifsembiring


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah