Buntut Tewasnya Suporter Persib di GBLA, Pemerintah Minta PSSI dan LIB untuk Lakukan Investigasi

- 19 Juni 2022, 10:30 WIB
Pemerintah meminta PSSI dan LIB untuk melakukan investigasi atas meninggalkan suporter Persib di GBLA.
Pemerintah meminta PSSI dan LIB untuk melakukan investigasi atas meninggalkan suporter Persib di GBLA. /Tangkap layar/Instagram @persib

PR DEPOK – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali ingin PSSI serta PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk melakukan investigasi atas tewasnya supporter Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung.

Seperti diketahui, PT LIB merupakan penyelenggara daripada turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada 18 Juni 2022 tewasnya suporter Persib alias bobotoh tersebut lantaran berdesakan demi menyaksikan laga antara Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya pada Jumat 17 Juni 2022.

Baca Juga: Makam Eril Ramai Dikunjungi Warga Ingin Berziarah, Atalia Praratya: Hatur Nuhun Sudah Jauh-jauh Berkenan

Menpora Zainudin Amali mengatakan bahwa SOP yang diterapkan di stadion tersebut harus dilakukan evaluasi.

Sementara itu, kata Zainudin, pemerintah sendiri saat ini tengah menunggu laporan resmi dari PSSI dan PT LIB.

“SOP yang berlaku di stadion ketika itu harus dievaluasi. Pemerintah akan menunggu laporan resmi dari PSSI dan PT LIB. Tidak boleh ini terulang lagi karena pertandingan masih banyak yang harus dilakukan. Kesiapan panitia daerah juga harus dipastikan pada setiap pertandingan,” kata Zainudin.

Baca Juga: Sebut Perang di Ukraina Bisa Memakan Waktu Bertahun-tahun, Pemimpin NATO Tegaskan Dukungan Militer

Tidak hanya itu, Menpora juga meminta agar PSSI dan LIB segera memastikan standar keamanan pada gelaran laga Piala Presiden 2022.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x