Alami Cedera Parah, Wakapolda Jambi Sebut Irjen Pol Rusdi Direncanakan Dirujuk ke Jakarta

- 22 Februari 2023, 13:38 WIB
Evakuasi rombongan Kapolda Jambi di Lapangan KONI  Merangin Provinsi Jambi
Evakuasi rombongan Kapolda Jambi di Lapangan KONI Merangin Provinsi Jambi /editornews

PR DEPOK - Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan mengungkapkan jika pihaknya berencana akan membawa Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, untuk dirujuk ke rumah sakit di Jakarta.

Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso mengatakan Irjen Pol Rusdi akan diperiksa dan memastikan kondisinya untuk dirujuk ke Jakarta.

"Setelah ini akan dilihat kondisinya. Informasinya akan dirujuk ke Jakarta mungkin dengan ajudan, hari ini atau nggak belum tahu nanti saya update," ucap Brigjen Pol Yudawan dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara, Rabu.

Ia juga mengatakan keputusan untuk merujuk perawatan Kapolda Jambi ke Jakarta tersebut, setelah mendapatkan konfirmasi dari Dokkes yang menangani.

Baca Juga: Buruan Sebelum Ditutup! Simak Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 48, Cuma Siapkan HP dan NIK

Diketahui, saat ini delapan korban kecelakaan helikopter, sudah dirawat intensif di RS Bhayangkara Jambi sejak Selasa malam, 21 Februari 2023.

Selain itu, Kapolri Jendral Listyo Sigit juga mengatakan para korban sudah dalam keadaan sadar dan stabil.

Namun, ungkapnya masih perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut guna memastikan kondisi Kapolda dan korban lainnya.

"Saat ini, mereka sudah mendapatkan perawatan maksimal di RS Bhayangkara Jambi," kata Jenderal Listyo Sigit.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x