Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 Diumumkan, Ini Hal Penting yang Harus Diperhatikan

- 25 Februari 2023, 19:54 WIB
Lihat hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 diumumkan hari ini Sabtu, 25 Februari 2023, cek dashboard akun dan prakerja.go.id untuk peserta.
Lihat hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 48 diumumkan hari ini Sabtu, 25 Februari 2023, cek dashboard akun dan prakerja.go.id untuk peserta. /Instagram.com/@prakerja.go.id

PR DEPOK - Program Kartu Prakerja Gelombang 48 saat ini telah mengumumkan hasil seleksi peserta yang lolos. Hasilnya bisa dilihat melalui akun dashboard situs prakerja.go.id masing-masing.

Peserta yang lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 48 diimbau untuk segera melakukan pembelian pelatihan pertama. Diketahui, pembelian pelatihan pertama memiliki batas waktu.

Batas waktu pembelian pelatihan pertama program Kartu Prakerja Gelombang 48 yakni sekitar 15 hari dari waktu pengumuman peserta yang lolos. Hal ini disampaikan melalui akun Instagram resmi Kartu Prakerja yakni @prakerja.go.id.

Baca Juga: Link Nonton Anime Tokyo Revengers Season 2 Episode 8 Sub Indo, Spoiler: Tekad Takemichi

"Kamu hanya punya waktu 15 hari untuk beli pelatihan pertama," tulis akun Instagram @prakerja.go.id dikutip Pikiran-rakyatdepok.com pada 25 Februari 2023.

Diketahui, bagi peserta yang lolos tidak melakukan pendaftaran pelatihan pertama Kartu Prakerja gelombang 48 bisa mendapat penalti. Penalitinya yakni Kartu Prakerja yang terdaftar statusnya akan dinonaktifkan.

Selain itu, peserta yang lolos tidak membeli pelatihan pertama dipastikan bahea kepesertaannya akan dicabut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok, 26 Februari 2023: Libra Beruntung Soal Uang, Scorpio Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri

"Jika kamu tidak membeli pelatihan pertama sampai 15 hari sejak hari ini. Maka Kartu Prakerjamu akan non-aktif dan kepesertaanmu dicabut," tulis akun Instagram @prakerja.go.id.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x