Jasa Raharja Gelar Mudik Gratis 2023, Berikut Rute, Syarat, dan Informasi Cara Daftar

- 16 Maret 2023, 09:04 WIB
Cara Daftar Mudik Gratis 2023 Jasa Raharja: Syarat, Link Daftar Mudik Gratis Online Bus dan Kereta Api
Cara Daftar Mudik Gratis 2023 Jasa Raharja: Syarat, Link Daftar Mudik Gratis Online Bus dan Kereta Api /

PR DEPOK - PT Jasa Raharja menyelenggarakan Mudik Gratis 2023 untuk membantu masyarakat yang ingin mudik dengan lebih aman dan nyaman. Masyarakat diimbau untuk tidak menggunakan sepeda motor untuk mudik yang jaraknya cukup jauh.

Imbauan tersebut diberikan oleh Jasa Raharja, guna mengurangi risiko keselamatan bagi para pemudik, baik pengemudi maupun penumpangnya.

Program Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan oleh PT Jasa Raharja, menyediakan 2 pilihan transportasi, yaitu kereta api dan bus.

Baca Juga: 3 Ide Jualan dan Resepnya untuk Bulan Ramadhan 2023, Modal Kecil Hasil Besar

Lantas kapan pendaftarannya dibuka? Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan ole Jasa Raharja telah membuka pendaftaran sejak tanggal 15 Maret 2023.

Kemungkinan pendaftaran akan ditutup ketika batas kuota maksimal telah tercapai.

Untuk mengikuti program Mudik Gratis 2023 dari Jasa Raharja ini, terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, seperti;

Baca Juga: Apa itu Ageism? Berikut Pengertian dan Pengaturan Hukumnya

- Mempunyai akun pada aplikasi JRku

- Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP)

- Memiliki Surat Izin Mengemudi aktif (SIM C)

- Memiliki motor, lengkap dengan STNKnya

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, Virgo Kamis, 16 Maret 2023: Kesalahpahaman Muncul dalam Hubungan

- Pajak Kendaraan aktif

- Peserta yang didaftarkan oleh pendaftar harus merupakan 1 keluarga (1 KK)

Sekitar 100 bus telah disiapkan oleh Jasa Raharja, untuk menempuh 8 Kota tujuan, yang di antaranya;

1. Boyolali

Baca Juga: Ide 10 Tema Kultum Sambut Ramadhan 2023, Cocok untuk Khutbah Jumat dan Bulan Puasa

2. Klaten

3. Sragen

4. Grobogan

5. Ngawi

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari Ini dan Besok 16 dan 17 Maret 2023: Saatnya Serius dengan Hubungan!

6. Purworejo

7. Wonogiri

8. Surakarta

Sedangkan mudik gratis 2023 yang menggunakan sarana kereta api akan melalui rute-rute berikut untuk menempuh Kota tujuan.

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2023, Catat Jadwal dan Rute Mudik Gratis Pakai Kereta dan Bus Jasa Raharja

1. Darmawangsa (Senen - Pasar Turi Surabaya)

2. Majapahit (Senen - Malang Kota)

3. Fajar Solo (Senen - Solo Balapan)

4. Progo (Senen - Lempuyangan)

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn dan Aquarius Hari Ini dan Besok 16–17 Maret 2023: Hubungan Cinta Sedang Tidak Baik

5. Jayakarta (Senen - Surabaya Gubeng)

6. Gaya Baru (Senen - Surabaya Gubeng)

7. Matarmaja (Senen - Malang Kota)

8. Jayabaya (Senen - Malang Kota)

Baca Juga: PKH 2023 Masih Cair Maret untuk Tahap 1, Siapkan KTP dan HP, Cek Nama Kamu via Online di Link Ini

9. Bogowonto (Senen - Lempuyangan)

10. Brantas (Senen - Blitar)

11. Kertajaya (Senen - Pasar Turi Surabaya)

12. Bangun Karta (Senen - Jombang)

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Hari Ini Kamis, 16 Maret 2023: Masalah dengan Rekan Kerja hingga Sakit Kepala

Bagi masyarakat yang berminat untuk mengikuti program Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan oleh PT Jasa Raharja ini, harus memenuhi persyaratan yang sudah disebutkan.

Kemudian, daftarlah secara daring yang terdapat pada link berikut KLIK DI SINI.

Pilih jenis kendaraan yang ingin digunakan untuk mudik. Kemudian isi “Dari” (titik terminal atau stasiun keberangkatan), dan pilih “tujuan” (titik lokasi terminal atau stasiun tujuan).

Baca Juga: BRI Liga 1 Persija Jakarta vs PSIS: Jam Tayang, H2H, Prediksi Skor dan Link Streaming Kamis, 16 Maret 2023

Pastikan untuk mengisi bagian tanggal keberangkatan, jumlah penumpang, serta kelas kendaraan mudik. Lalu klik “Cari Armada Bus/Kereta”.

Demikian informasi mengenai Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan oleh PT Jasa Raharja, lengkap dengan rute, kota tujuan, persyaratan, dan cara pendaftarannya.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x