Ini Alasan Kenapa 1 Juni Disebut Sebagai Hari Lahir Pancasila

- 31 Mei 2023, 20:25 WIB
Berikut alasan mengapa 1 Juni disebut sebagai Hari Lahir Pancasila, bahas sidang BPUPKI dan pidato Seokarno.*
Berikut alasan mengapa 1 Juni disebut sebagai Hari Lahir Pancasila, bahas sidang BPUPKI dan pidato Seokarno.* /Pixabay/ibnuamaru /

“Apakah permintan Paduka tuan Ketua yang mulia? Paduka tuan Ketua yang mulia minta kepada sidang Dokuritsu Zyunbi Tyoosakai untuk mengemukakan dasar Indonesia Merdeka. Dasar inilah nanti akan saya kemukakan di dalam pidato saya ini”, kata Soekarno pada awal Pidatonya.

Selanjutnya ada gagasan utama yang disampaikan dalam pidato Bung Karno. Gagasan itulah yang berkaitan dengan dasar Indonesia merdeka yang dikenal dengan nama Pancasila.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Ucapan Hari Lahir Pancasila 2023 Terbaru dan Cocok Dipasang Tanggal 1 Juni 2023 Besok

Panca berarti lima, adapun sila memiliki arti prinsip atau asas. Lima dasar untuk negara Indonesia yang dimaksud Presiden Pertama Indonesia itu adalah:

Sila pertama (Kebangsaan); Sila kedua (Internasionalisme atau Perikemanusiaan); Sila ketiga (Demokrasi); Sila keempat (Keadilan sosial); dan Sila kelima (Ketuhanan yang Maha Esa).

 

Dokuritsu Junbi Cosakai kemudian membuat panitia sembilan dengan tujuan untuk menyempurnakan rumusan Pancasila dan membuat Undang-Undang Dasar yang bersumber darinya.

Adapun orang-orang yang tergabung dalam Panitia 9 adalah Ir. Sukarno, Mohammad Hatta, Abikusno Tjokrosujoso, Agus Salim, Wahid Hasyim, M. Yamin, Abdul Kahar Muzakir, Mr. AA Maramis, dan Achmad Subarjo.

Baca Juga: Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilpres 2024, Hendri Satrio: Dia Penasaran, Mau Tanding Ulang Lawan Anies

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x