Nama Ketum Demokrat Diusulkan Jadi Cawapres Ganjar, Musni Umar: AHY Keluar, Anies Baswedan Selesai

- 8 Juni 2023, 18:46 WIB
Cuitan Musni Umar.
Cuitan Musni Umar. /Tangkap Layar Twitter

"Kan AHY ini kalau ditawarkan oleh mereka yang berkuasa, dugaan mereka AHY akan menerima itu. Tapi tentunya AHY ini berkonsultasi dengan bapaknya, Pak SBY, sehingga tidak menerima bujukan untuk bergabung dengan koalisi keberlanjutan atau masuk ke ranah pemerintahan," katanya.

"Atau bisa jadi ingin memberi hal-hal yang indah tapi akhirnya juga tidak memberi kenyataan. Calon presiden PDIP Ganjar Pranowo ini kan yang menentukan Megawati. Padahal kita tahu, hubungan Megawati dan SBY ini sangat tidak baik," ujarnya melanjutkan.

Baca Juga: Ada 3 Bansos Juni 2023 yang Cair ke Pemilik KTP Ini, Intip Tanggal Cairnya

Diketahui, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku bahwa partainya kini masih menimbang-nimbang perihal cawapres untuk Ganjar Pranowo.

“Nama tetap akan kami kerucutkan, tetapi bukan hari ini. Hari ini masih menimbang-nimbang dahulu dari nama-nama yang ada,” ujar Puan di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Akan tetapi, Puan sudah membeberkan ada 10 nama yang akan menjadi pertimbangan Ketum PDIP. Mulai dari Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, dan ada nama Ketua Umum Partai Demokrat AHY.

Baca Juga: Cek Pencairan Bansos BPNT Juni 2023, Buka Link cekbansos.kemensos.go.id melalui Browser

“Kalau boleh saya sebutkan yang ada di media, ada Pak Mahfud sudah masuk Namanya, Pak Erick Thohir, Pak Ridwan Kamil, Pak sandiaga Uno, Pak AHY, sopo lagi… Pak Airlangga, nama-nama itu ya masuk dalam peta yang ada di PDI Perjuangan,” kata Puan.***

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Twitter @musniumar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x