Baznas DKI Jakarta Klaim Beri Gerobak Baru ke Penjual Sate Padang, Ini Faktanya

- 4 Juli 2023, 19:58 WIB
Baznas DKI Jakarta klaim beri gerobak baru ke penjual Sate Padang, ini faktanya.
Baznas DKI Jakarta klaim beri gerobak baru ke penjual Sate Padang, ini faktanya. /

Baca Juga: 7 Destinasi Wisata Menarik di Kota Bogor yang Harus Dikunjungi

Tidak hanya itu, Baznas DKI Jakarta juga dijanjikan akan membantu biaya pengobatan Pak Rayo yang saat ini sedang sakit dan membutuhkan operasi pada Rabu, 5 Juli 2023. Donny berharap bantuan dana tersebut dapat disalurkan dengan segera.

"Adapun bantuan yang di berikan oleh Baznas DKI Jakarta untuk membantu biaya kontrakan bukan 11 juta, melainkan 10,5 juta yang diterima oleh pak Rayo. Saya pun bingung kenapa bisa berbeda.

Kasus ini mengungkapkan adanya dugaan ketidaksesuaian antara klaim Baznas DKI Jakarta dengan fakta yang sebenarnya. Pak Rayo yang merupakan pihak yang terkena dampak langsung mengungkapkan bahwa ia membeli gerobak sendiri dan masih memiliki utang.

Kritik juga muncul terkait jumlah donasi yang tidak sesuai dengan yang dijanjikan dalam kampanye. Kejadian ini menimbulkan pertanyaan serius mengenai transparansi dan akurasi dalam pengelolaan bantuan sosial.

Baca Juga: Cek Data Siswa SD-SMA Penerima PIP Kemdikbud 2023 Pakai NISN di Link pip.kemdikbud.go.id

Baznas DKI Jakarta harus segera memberikan klarifikasi dan penjelasan yang jelas terkait kasus ini. Penting bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi yang akurat dan dapat dipercaya mengenai bantuan yang diberikan oleh lembaga sosial.

Transparansi dan akuntabilitas harus menjadi prioritas dalam pengelolaan bantuan sosial agar dapat membangun kepercayaan masyarakat dan memastikan bantuan yang tepat sasaran.***

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah