Soal Kebakaran Kafe Filosofi Kopi di Blok M, Ternyata Ini Penyebabnya

- 13 Juli 2023, 17:53 WIB
Ilustrasi kebakaran - Ini penyebab terjadinya kebakaran di kafe Filosofi Kopi di Blok M, Jakarta, yang terjadi pada 13 Juli 2023.
Ilustrasi kebakaran - Ini penyebab terjadinya kebakaran di kafe Filosofi Kopi di Blok M, Jakarta, yang terjadi pada 13 Juli 2023. /Pixabay/

PR DEPOK - Sebuah kafe dengan nama Filosofi Kopi yang berada di Blok M, Jakarta Selatan dilaporkan mengalami kebakaran pada Kamis, 13 Juli 2023 pukul 08.17 WIB.

Peristiwa kebakaran yang menimpa kafe Filosofi Kopi Blok M, langsung ditangani pemadam kebakaran. Pihak terkait berhasil menjinakan api di kafe tersebut.

Proses penjinakan api di kafe Filosofi Kopi Blok M berlangsung selama satu jam. Pemadam kebakaran menyatakan api sudah tidak berkobar di kafe tersebut pukul 09.10 WIB.

Menurut Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, kebakaran di Filosofi Kopi disebabkan kelalaian karyawan di sana.

Baca Juga: Mudah Banget, Begini Cara Mengecek Saldo Kartu Keluarga Sejahtera atau KKS Lewat HP

Pada saat itu, karyawan kafe tengah menggunakan salah satu kompor untuk memasak makanan. Setelah itu, karyawan tersebut memutuskan menyalakan kompor lainnya guna memanaskan makanan lain.

"Awalnya karyawan toko tengah menggoreng masakan gunakan kompor. Kemudian, dia memanaskan masakan menggunakan kompor lain yang ada di sebelahnya," kata Perwira Sudin Gulkarmat Paryo yang dilansir PikiranRakyat-Depok.com melalui Polda Metro Jaya News.

Lebih lanjut, Perwira Piket Sudin Gulkarmat menjelaskan karyawan tersebut tidak fokus dengan salah satu kompor yang sedang menyala.

Baca Juga: 5 Nasi Uduk Terlezat di Jakarta Utara, Lengkap dengan Alamat, Jam Buka, dan Ratingnya

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x