Kebakaran Gedung K Link Tower Jakarta Selatan, Ratusan Personel Pemadam Kebakaran Dikerahkan

- 15 Juli 2023, 17:27 WIB
Gedung K-Link di Jakarta Selatan terbakar, Sabtu (15/7). (Antara)
Gedung K-Link di Jakarta Selatan terbakar, Sabtu (15/7). (Antara) /

"Untuk sementara kita belum bisa memastikan masih dalam penyelidikan kepolisian," tandasnya.

Triyanto menjelaskan, para personel pemadam kebakaran tidak mengalami hambatan berat saat menjinakan api di gedung tersebut.

Dirinya mengungkapkan proteksi keamanan kebakaran gedung K-Link Tower sangat baik. Juga, pihak pemadam kebakaran menggunakan alatnya di 15 menit terakhir.

"Kendalanya hanya asap, kalau instalasi proteksi kebaran di gedung semuanya oke, sehingga nyari 15 menit terakhir kita pakai unit kita selebihnya kita pake dari gedung," jelasnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 16 Juli 2023 untuk Capricornus, Taurus dan Libra: Saldo Bank akan Meningkat

Atas insiden kebakaran tersebut, tiga orang dilaporkan mengalami luka-luka. Para korban sudah mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.

Di sisi lain, beredar kabar ada prosesi pernikahan di lantai lima gedung K-Link Tower. Informasi ini beredar melalui media sosial Twitter @zoelfick.

"Kasihan pengantin yang hari ini bikin resepsi di ballroom gedung ini. Hampir bisa dipastikan tak bisa melanjutkan acaranya krn kebakaran ini," tulis pemilik akun @zoelfick.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah