Penembakan Antar Anggota Polri Terjadi, Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage Tewas di Tangan Senior

- 27 Juli 2023, 09:53 WIB
Penembakan antar anggota Polri terjadi, Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage tewas di tangan senior.
Penembakan antar anggota Polri terjadi, Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage tewas di tangan senior. /Pixabay/5191107

PR DEPOK - Penembakan antar anggota Polri kembali terjadi, insiden tersebut terjadi pada hari Minggu dini hari pukul 01.49 WIB di Rusun Polri Cikeas Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

 

Kabar adanya insiden penembakan antar anggota Polri disebarkan oleh salah satu netizen di Twitter oleh akun @heraloebss. Akun tersebut mengunggah video Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage yang terbaring dalam peti dan ditangisi oleh sanak keluarga.

Dirangkum PikiranRakyat-Depok.com, penyebab tewasnya Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage atau yang akrab dipanggil Rico pun dijelaskan oleh akun tersebut, bahwa diduga tewas ditembak senior sesama polisi yang bertugas di Densus 88.

“Bripda Ignatius Dwi Frisco Siragealis Rico tewas ditembak seniornya sesama anggota Polri yang bertugas di Densus 88 Jakarta (Senin, 24/7/2023), Dugaan sementara penyebab kematian Rico akibat pertengkaran dengan seniornya,” tulisnya.

Baca Juga: Tema dan Logo HUT Kemerdekaan RI ke-78, Berikut Link Download Logonya

Markas Besar Polri pun membenarkan bahwa adanya insiden penembakan antara anggota Polri yang menyebabkan tewasnya Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat DivHumas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan mengatakan tersangka dalam penembakan Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage adalah Bripda IMS dan Bripka IG.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: ANTARA Twitter @heraloebss


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x